Tuesday, March 9, 2010

Siapakah Babushka Lady sebenarnya ?

Pada tanggal 22 November 1963, John F Kennedy ditembak mati di area Dealey Plaza, Dallas. Sampai hari ini, hanya ada satu tersangka utama yang sayangnya juga mati ditembak sebelum sempat diadili. Jadi, boleh dibilang, kasus ini belum mendapatkan titik terang, kecuali mungkin, jika foto-foto yang diambil seorang wanita misterius yang dikenal sebagai Babushka Lady muncul ke permukaan. 

Babushka Lady adalah sebuah nama alias yang diberikan kepada seorang wanita yang bisa jadi merupakan saksi penting dalam pembunuhan Kennedy. Nama ini diberikan karena wanita itu terlihat mengenakan syal penutup kepala yang serupa dengan yang biasa digunakan para manula di Rusia. Kata Babushka sendiri berarti "nenek" atau "perempuan tua" dalam bahasa Rusia.

 

Setelah peristiwa pembunuhan Kennedy terjadi, polisi dan FBI meminta masyarakat menyerahkan semua rekaman dan foto yang diambil di lokasi perisitiwa untuk mencari petunjuk lebih lanjut. Salah satu rekaman terbaik mengenai peristiwa ini didapat dari seorang warga bernama Abraham Zapruder. Rekaman Zapruder inilah yang kemudian menunjukkan adanya seorang wanita misterius yang dijuluki Babushka Lady.

Di dalam film tersebut, Babushka Lady terlihat sedang berdiri di atas rumput di antara Elm street dan Main street sambil memegang kamera. Ia juga sempat terekam dalam beberapa film dan foto lainnya yang diambil di Dealey Plaza tanggal 22 November 1963.

Beberapa saat setelah penembakan itu, ia terlihat bergabung dengan kerumunan massa dan naik ke Grassy Knoll (bukit kecil berumput) di dekat situ. Terakhir ia terlihat ketika sedang berjalan ke arah timur Elm Street. Dan sejak itu, wanita misterius itu dan foto-foto yang mungkin diambilnya tidak pernah muncul ke publik.

Polisi dan FBI menyimpulkan kalau wanita ini mungkin bisa menjadi saksi kunci dan foto-foto yang diambilnya mungkin bisa memberikan informasi tambahan mengenai apa yang sebenarnya terjadi di Dealey Plaza saat itu.

FBI lalu mendatangi seluruh toko cuci cetak foto di wilayah itu dan menanyakan apakah ada wanita yang telah meminta foto-foto pembunuhan Kennedy dicuci cetak yang diambil dari sudut pengambilan Babushka Lady.

Dari penyelidikan ini, sebuah petunjuk muncul dari seorang teknisi Kodak bernama Jack Harrison. Ia mengatakan bahwa pada tanggal 22 November 1963, seorang wanita berambut merah berumur 30an meminta dia untuk memproses foto-foto yang mirip dengan angle pengambilan gambar Babushka Lady. Namun foto-foto tersebut ternyata kabur dan tidak jelas. Tidak bisa diketahui dengan pasti apakah wanita tersebut adalah Babushka Lady.

Identitas wanita yang misterius ini dan keengganannya untuk muncul ke publik kemudian memicu banyak teori baru mengenai pembunuhan Kennedy. Beberapa mengatakan kalau wanita ini adalah pembunuh Kennedy yang sebenarnya. Benda yang terlihat seperti kamera itu mungkin sebuah senjata rumit yang telah digunakan untuk menembak. Namun teori ini segera dipatahkan dengan kenyataan kalau peluru yang membunuh Kennedy ditembakkan dari arah atas.

Beberapa lainnya mengatakan kalau perempuan ini mungkin telah tersangkut kasus lainnya sehingga ia tidak mau maju ke publik yang bisa membuat kasusnya kembali terungkap.

Beberapa tahun setelah pembunuhan itu, Identitas Babushka Lady masih gelap.

Lalu, pada tahun 1970, Sebuah petunjuk baru muncul ke permukaan ketika seorang peneliti kasus-kasus pembunuhan ternama bernama J Gary Shaw bertemu dengan seorang perempuan muda bernama Beverly Oliver setelah selesai kebaktian di sebuah gereja kecil di Joshua, Texas, pada November 1970. Oliver mengaku kepada Gary kalau dirinya adalah Babushka Lady yang sebenarnya.

Beverly Oliver lahir tahun 1946 dan bekerja sebagai penari dan penyanyi di Colony Club yang terletak di sebelah Carousel Club yang dimiliki oleh Jack Ruby. Jack Ruby, adalah pria yang membunuh Lee Harvey Oswald, tersangka utama pembunuh Kennedy, pada tanggal 24 November 1963, hanya dua hari setelah Kennedy Terbunuh. Jack mengaku membunuh Oswald karena ingin membalas dendam atas kematian Kennedy. Jack Ruby sendiri meninggal di penjara tahun 1967 karena kanker paru-paru.

Oliver mengaku, pada saat kejadian, ia sedang berdiri di selatan Elm Street ketika John F Kennedy terbunuh. Dalam posisi itu, boleh dibilang ia adalah salah satu saksi yang berada paling dekat dengan Kennedy.

Apakah wanita ini benar-benar Babushka Lady ?

Jika kita membaca mengenai Babushka Lady di berbagai sumber, maka kita akan menemukan bahwa klaim Beverly Oliver dianggap sebagai kebohongan belaka. Namun, sebenarnya tidak demikian adanya. Sebagian peneliti, percaya bahwa Beverly Oliver benar-benar Babushka Lady.

Untuk mengerti cara pandang yang pro dan kontra, ini beberapa argumen yang melatarbelakangi pendapat masing-masing pihak.

Argumen-argumen yang menolaknya :
1. Oliver mengaku merekam parade yang lewat dengan kamera Super-8 Yashica yang diberikan oleh kekasihnya, Larry Ronco. Namun kamera jenis ini ternyata belum dijual pada tahun 1963 dan baru tersedia untuk dijual ke publik pada tahun 1967.

2. Oliver mengatakan kalau hasil rekamannya disita oleh seorang agen FBI pada tanggal 25 November 1963. Oliver kemudian mengidentifikasikan kalau agen FBI tersebut adalah Regis Kennedy (Tidak ada hubungan dengan presiden Kennedy). Namun, tuduhan ini dibantah karena pada tanggal itu, Regis sedang berada di New Orleans mewawancarai Jack martin, seorang penyelidik swasta yang mengaku punya informasi mengenai pembunuhan Kennedy.

3. Tidak ada satu saksipun yang dapat mengkonfirmasi keberadaan Oliver di Dealey Plaza saat kejadian.

4. Oliver mengatakan kalau ia melhat kepala Kennedy terlihat seperti meledak dan darah berhamburan di belakang mobil Limo. Kesaksian ini tidak sesuai dengan deskripsi saksi dan rekaman-rekaman lainnya.

5. Oliver mengatakan kalau dua minggu sebelum pembunuhan, di Carousel Club, Jack Ruby memperkenalkan seseorang kepadanya dan menyebut orang itu sebagai "Lee Oswald dari CIA". Perkenalan ini disebutnya disaksikan oleh seorang penari bernama Jada yang ternyata membantah klaim ini. Jada juga mengaku kalau ia tidak pernah melihat Oswald. Warren Commission yang dibentuk kemudian oleh pemerintah Amerika untuk menyelidiki kematian Kennedy juga menyimpulkan kalau Oswald dan Ruby tidak saling mengenal.

6. Oliver mengaku berbicara dengan Jada pada malam sebelum pembunuhan terjadi. Namun, Jada mengaku sudah tidak bekerja dengan Carousel sejak 31 Oktober dan tidak berada di sana pada tanggal 21 November.

7. Oliver mengaku kalau malam sebelum pembunuhan, ia makan malam dengan Jack Ruby yang memberikannya baju bermotif Polkadot. Namun teman-teman Jack yang juga makan malam bersama Jack malam itu mengatakan tidak melihat keberadaan Oliver malam itu.

Argumen-argumen yang mempercayai Klaim Beverly :


1. Babushka Lady yang terekam dalam film Zapruder (dan juga film-film lainnya) memiliki kemiripan dengan Oliver, seperti tinggi badan, berat dan umur. Dalam rekaman itu juga terlihat kalau Babushka Lady berdiri dengan posisi yang sedikit canggung. Oliver memang memiliki sedikit cacat pada kaki kiri.

2. Dalam sebuah dokumen yang tersimpan dalam arsip nasional mengenai JFK, terdapat sebuah kalimat akhir yang cukup menarik. Bunyinya: "Apakah Undang-undang kebebasan informasi dapat membuat film Babushka Lady muncul dari arsip FBI ke permukaan?"

Kalimat ini mengindikasikan klaim Oliver bahwa rekamannya disita oleh agen FBI benar adanya.

3. Beverly Oliver tidak pernah berusaha mengambil keuntungan dari pengakuannya. Kisahnya baru dibukukan oleh penulis Coke Bucahanan pada tahun 1994, 31 tahun setelah peristiwa tragis itu. Jika ia hendak mendapatkan keuntungan dari pengakuan itu, mengapa harus menunggu selama 31 tahun?

4. Tidak ada orang lain selain Oliver yang muncul dan mengaku sebagai Babushka Lady. Bukankah aneh kalau Oliver mengarang kisah bohong? Apakah ia tidak kuatir Babushka Lady yang asli muncul ke publik jika ia membuat pengakuan palsu?

5. Memang, disebutkan bahwa tidak saksi yang bisa meneguhkan kalau Oliver ada di Dealey Plaza saat terjadi pembunuhan. Tapi juga tidak ada saksi yang bisa mengatakan kalau Oliver ada di tempat lain saat peristiwa itu terjadi.

6. Ketika Gary Shaw pertama kali bertemu dengan Oliver tahun 1970, Gary tidak percaya begitu saja dengan pengakuannya. Ia meminta Oliver menunjukkan lokasi berdirinya ketika peristiwa penembakan terjadi. Oliver dengan tepat bisa menunjukkannya. Padahal, rekaman Zapruder belum tersebar luas saat itu. Lagipula reputasi Gary sebagai peneliti ternama tentu saja tidak akan menerima begitu saja klaim dari seorang wanita pembohong. Jika Oliver hanya seorang pembohong, Gary tentu tidak akan serius menanggapinya.

Dan ini, alasan yang paling saya suka,

7. Sampai saat ini, FBI belum pernah menyangkal kisah Beverly Oliver (walaupun juga tidak membenarkannya) dan mereka juga tidak pernah menyangkal klaim Oliver bahwa FBI menyita hasil rekaman filmnya (Walaupun mereka juga tidak membenarkannya).

Bukankah menarik?

Apakah Beverly Oliver menceritakan yang sesungguhnya?

Jika membaca kisah Beverly Oliver, kita akan menjadi cukup bingung karena informasi berbeda-beda yang beredar. Jadi, kita tidak tahu siapa yang mengatakan sebenarnya dan siapa yang berbohong.

Misalnya, dalam sebuah kesaksian di hadapan komite DPR Amerika (sejenis Pansus) pada 12 Maret 1977, Oliver mengatakan kalau yang dibawanya adalah kamera video, bukan kamera foto. Ia juga mengatakan kalau ia tidak pernah menyebut Kamera super-8, melainkan kamera 8 milimeter. Namun dalam buku yang ditulisnya, Gary Shaw mengatakan kalau Oliver menyebut Super-8.

Siapa yang benar dan siapa yang salah ?

Apakah Beverly Oliver benar-benar Babushka Lady dan terjebak dalam sebuah konspirasi seperti yang dipercayai banyak orang?

Tidak jelas! Tapi bukankah itu yang membuatnya menarik?

Beverly Oliver dalam tahun-tahun berikutnya melakukan upaya hukum untuk memperoleh rekaman film yang dipercayainya berada di tangan FBI. Ia mengaku melakukannya untuk membuktikan kalau dirinya bukan pembohong. Hingga saat ini, ia masih belum mendapatkannya.

"Ada dua hal dalam kehidupanku yang ingin kuubah jika aku bisa. Pertama, seandainya saja aku tidak berada di Grassy Knoll pada tanggal 22 November 1963. Dan yang kedua, seandainya saja aku tidak pernah membuka mulutku." (Beverly Oliver)


(mcadams.posc.mu.edu, theharbinger.org, acorn.net)

Share on Facebook
Bookmark and Share

Perhatian ! Boleh Copy paste, tapi kalau anda tidak keberatan mohon cantumkan sumber dengan linkback ke blog ini.

61 comments:

  1. waah, babushka lady. akhirnya dibahas juga ^^

    ReplyDelete
  2. dr kmaren sy nunggu postingan baru kaga kluar2 , akhirnya kluar jugaa . . jgn lupa bahas vampir yaaa . . . hehehe . baca dulu ah . .

    ReplyDelete
  3. Klau mmg Oliver bnr sang babushka lady,brarti dia tipe wnta yg tnang y,saat tjdi pnmbakan dia msh smpt2nya motret.Pdhal bsa aj kn msh ad tmbakan2 lainnya yg bs mmbhyakan dia.oiy,bang enigma,kpn babushka lady mulai mmtret mbil limonya? Sy prnh bc di blog2 yg lain klo yg mngaku sbgai babushka lady g cm oliver,tp ad bbrapa org,bnarkah i2 bang enigma?

    ReplyDelete
  4. pernah saya angkat memang, tapi gak pernah nyasar ke mcadams.posc.mu.edu.. wkakakakaka.. thumbs up deh.. :)

    ReplyDelete
  5. @Vahn Saryu: Setahu saya, memang tidak ada orang lain yang mengaku sebagai Babushka Lady. Hanya Beverly. Soalnya saya sudah cek kemana2. kecuali kalau saya kelewat.

    ReplyDelete
  6. wah bang enigma cepet ya postingannya
    baru aja 5 menit yg lalu udah muncul lg postingan

    ReplyDelete
  7. nice post.................

    ReplyDelete
  8. Yang mnjdi msteri bg sy adalah apa tjuan dia mmotret pmbunuhan itu?mengapa dy mnutup drinya dr kpala smpai kaki?ada teori lain bro enigma yg mngtakan klau babushka lady yg asli tdak prnh mnampakkan dirinya krna dy trlibat tndakan ilegal.Bsa jd krna dy imigran glap,ato dy trlbat ssuatu dlam pmbunuhan tsb.i2 mgkn bsa mnjlaskn mngpa babushka lady yg asli tdk mnmpakkan diri.But,it's just a theory right?who knows..

    ReplyDelete
  9. hhmmmm...
    akhirnya dtng jg Babushka Lady,
    mkasih bnyak bang enigma!!
    carry on!!!

    ReplyDelete
  10. ke 6x..

    kpn ekspedisi bareng mbah ware gan?

    ReplyDelete
  11. Bagi anda yg mw mneliti lbh lnjut,he..he.Bsa klik stus www.spartacus.schoolnet.co.uk/JFKoliver.htm.Dstu ad biografi Beverly Oliver,skligus testimoni Beverly Oliver Pd tgl 18 November 1994

    ReplyDelete
  12. sampai sekarang memang pembunuh presiden amerika itu belum di ketahui dan mungkin juga akan tetap menjadi misteri sepanjang masa.....andai aja waktu itu kita2 udah lahir dan mengetahui teknologi yang secanggih sekarang...mungkin akan terkuak deh siapa pembunuhnya....100 point buat yang bikin artikel hehehe

    ReplyDelete
  13. Bang enig, knapa si Babushka Lady ini dianggap penting? Kok seolah2 dia mjd kunci misteri pembunuhan JFK...
    Kira2, apa yg diinginkan oleh pihak berwenang dr rekamannya? Bisakah terlihat (terekam) penembak JFK melalui sudut pandang Babushka Lady?
    Trus, Babushka Lady memegang kamera foto ataukah kamera video bang??
    Sori bnyak nanya, soalnya aku stay tune dsini dr tadi...jd bersemangat!

    ReplyDelete
  14. Mungkin rekamannya memperlihatkan sesuatu. Tapi tidak ada yang tahu. Yang misteri sebenarnya adalah mengapa ia tidak muncul ke publik ketika dicari. Beverly mengaku ia memegang kamera video.

    ReplyDelete
  15. hmm..jika benar video rekaman berada di tangan FBI, apa alasan FBI untuk menutup-nutupi hal ini dari publik?

    ReplyDelete
  16. keep posting enigma,!

    selalu mengikuti perkembangan bang enigma,...

    ReplyDelete
  17. Myheart2105 berkata...
    Posting baru! Girang! ^U^
    Wuih, babushka lady!!

    Om enigma, kisah ni masih misteri ya di Amrik sana? Ada yg bisa mmcahkanx? Ni misteri nasional amrik neyh...

    Siapa Babushka Lady? Kemungkinan2x menurutq:
    1. Benar, si Beverly Oliver adalah Babushka Lady (BL)
    2. BL bukan Beverly Oliver.

    Trus q mikir gn:
    Kalau BL adalah Beverly Oliver, berarti seluruh klaim yg dia katakan haruslah benar dgn cara apapun jg. walaupun trlht bnyk pihak2 trtentu yg brkaitan yg membantah klaim/kesaksianx, atau mengelak membenarkan pernyataan Beverly. Bs aja kan, org2 itu berbuat dmikian krn merasa terancam/diancam oleh pihak trtentu?
    Mgkn org disekitar BL pd saat itu bs membantu menceritakan ciri2 BL.

    2. Jika klaim Beverly terbukti ada salahx. Maka dia tdk bs dianggap sbg BL, dia bukan BL.
    Berarti BL yg sbnrx memang tdk muncul. Knapa? S7 ma Vahn Saryu, mgkn aja dia takut muncul k publik krn trkait perbuatan mlanggar hukum, atw ada pihak2 trtntu yg mengancamx, atau...dia pun dibunuh! Wuih, liar,,pikiranq jd kmana2.

    Kalo BL adlah Beverly, brarti benar FBI telah mngambil rekamanx dan mendiamkanx. Mgkn aja FBI turut berkonspirasi thd pembunuhan JFK dan Lee Oswald cuma boneka tumbal sj! Wuih, lbh gila lageee...

    Adakah yg mau mnyelidiki dgn pola pikir mcm ini??
    Gak ada kali ya.. :p hehehe... :p


    Oya, btw om Enigma, kok gak beri komen ke kmentar aq di Green children of woolpit?? Q jd sedih...hikz..q gak pduli mo dipuji ato dicaci ato dicibirin,, tp yg pntg dkomen aja...biar q lbh smangat... Hikz.. T_T....

    ReplyDelete
  18. saya sih lebih percaya si beverly. Klo bohong, ngapain susah2 minta videonya ke FBI?

    Tapi apa untungnya dari video itu? Dan apa misteriusnya pembunuhan JFK? Emang mau nyari siapa lagi? Menurut saya itu aneh. Jawab ya bang!

    ReplyDelete
  19. to : mr enigma
    saya suka sekali konspirasi yang satu ini tapi Jika memang ada konspirasi tingkat tinggi untuk membunuh Kennedy, pertanyaannya adalah siapa mereka.dan yang membuat saya binggung bukti-bukti dan saksi-saksi yang tiba-tiba meninggal membuat semuanya semakin kabur. dan mungkin saja Fidel Castro atau Carlos Marcelllo ada di balik pembunuhan presiden amerika yang ke 35 ini


    from :N.O

    ReplyDelete
  20. @bang tio: kasus JFK itu memang entah kebetulan atau apa, mengandung banyak unsur yang diduga konspirasi. Oswald dibunuh Ruby dua hari setelah JFK mati. Ruby mati di penjara. Babushka muncul. Rekamannya kemana? hehe. makanan empuk penganut teori konspirasi. makanya kasusnya tidak pernah mati didiskusikan.

    @Myheart2105 :Seperti biasa, komen kamu masuk akal. :)

    ReplyDelete
  21. rizal achmad said ..

    bang, menurut sepemahaman saya kok rata2 argumen2 yg bersifat menolak seolah2 hasil konspirasi pihak tertentu yg kemungkinan bermaksud menutupi kebenaran..

    maksudnya mungkin bisa saja "instansi" tertentu tsb mengintimidasi para saksi yg terlibat dgn oliver untuk tidak menceritakan kejadian sebenarnya, sebagai contoh argumen no.1 yg menyatakan Oliver mengaku merekam parade yang lewat dengan kamera Super-8 Yashica berdasarkan buku gary shaw sedangkan pernyataan oliver di hadapan komite DPR Amerika tidak demikian.. mungkin saja gary shaw mendapat tekanan dari "instansi" tsb, pun begitu dengan argumen no. 2,3,5,6 dan 7 yg. dimana pihak2 yg terkait kemungkinan juga mengalami intimidasi sehingga kesaksian mereka tidak sesuai dgn fakta..

    untuk argumen no.4 oliver bersaksi demikian mungkin saja karena pandangan beliau yg terbatas dengan begitu cepatnya kejadian tsb berlangsung..

    dan argumen yg abang suka yaitu argumen N0.7 tentang klaim yg percaya bahwa oliver tidak berbohong sangat masuk akal untuk dijadikan bukti, karena yg berusaha menutupi hal tsb adalah "instansi" yg saya sebut diatas..

    mungkin itu aja dulu bang, kalo ada kesalahan asumsi saya mnt maaf..

    trims bang

    ReplyDelete
  22. @Rizal: haha, itulah teori konspirasi. celah apapun bisa ketemu untuk memasukkan teori kita. Wajar memang. Lagipula di Amerika sendiri masih banyak yang belum percaya Oswald pelakunya.

    ReplyDelete
  23. nice post bro, keep posting...

    ReplyDelete
  24. rizal achmad said ..

    yeah, memang sih asumsi saya diatas bersifat subjektif karena saya kurang mencari infonya hehe,, saya beranggapan seperti itu karena salah satu pihak yg terkait adalah instansi pemerintah seperti FBI atau CIA atau bahkan pemerintah itu sendiri yg kadang2 selalu menyamarkan fakta dengan konspirasinya, contoh tragedi 9/11 sept atau hancurnya pearl harbour, apalagi ini pembunuhan kepala negaranya sendiri hehe ..

    mengenai oswald, bukankanh secara resmi telah ditetapkan sebagai rersangka berdasarkan pernyataan pemerintah dengan menyebarkan foto2nya..?? klo belum terbukti sebagai pelakunya mana mungkin pihak pemerintah dengan sengaja menyatakan situs resminya untuk penetapan oswald sebagai tersangka..??

    lagipula banyak juga saksi yg melihat oswald setelah menembak kennedy dari gudang dan lari ke teater, it sebatas yg saya tau aja dari media bang (lagi2 saya subjektif) hehe

    trims bang

    ReplyDelete
  25. mantapz om enigma..tapi saya juga pernah dengar kalo kasus pembunuhan kenedi juga ada hubungan nya dengan para mafia..!!

    menurut informasih, kesuksesan KENEDY dalam pemilihan presiden karena juga mendapat dukungan dari para MAFIA amerika dan ITALI. setelah menjadi presiden kenedi justru kembali berhianat kepada mereka. bukan itu saja, kenedi justru mengeluarkan amanat untuk pembasmian komplotan-komplotan mafia. dan katanya juga beberapa petinggi FBI telah di bayar mafia untuk membunuh kenedi.

    betul tidak om enigma..???


    PEACE!!!!!!!!!

    ReplyDelete
  26. Om enigma request noah ark dung hayoo buktikan benar atau tidak noah ark itu ditemukan, abis bingung rame banget di blog-blog ampe tempat dan fotonya ada, tapi ko ngak pernah muncul kepermukaannya ya.?

    ReplyDelete
  27. Myheart2105 berkata...
    Oya, om Enigma, knapa tdk dilakukan pembuktian trbalik aja ya?
    Karena Beverly Oliver mengaku sbg BL, shrsnya dia harus mampu menunjukkan bukti2 klaimnya. Trus, mengapa dia tdk diwajibkan/dsuruh menunjukkan pakaian dan asesoris yg dpakai pd hr pmbunuhan JFK, (sesegera mgkn stlh pengakuanx)? Tapi, investigator hrs brhsl memastikan bhwa Beverly tdk membeli barang2 itu...

    Tapi, yg aq pikirkan..jika Beverly memang bukan BL, mm,,brarti mmg FBI tdk pernah mengambil rekamanx, krna mmg gak ada. Lagipula atas dasar apa FBI atau polisi merasa perlu skali utk memeriksa rekaman BL? Bukankah pelakux sdh trtgkp?? (Tp q jg gak tau bgaimana pihak brwnang bs mnangkapx).
    Lagipula kan Lee Oswald sdh trtgkp pd tgl 24 Nov 1963, sdgkn mnrt pngakuan Beverly FBI mnyita rekamanx pd tgl 25 nov 1963. Nah, brarti kan FBI/polisi brhsl membekuk pembunuh JFK tanpa mengandalkan rekaman dari BL. Jd, anggapan FBI perlu mengambil rkaman itu utk melacak si pmbunuh tdk terbukti dsini. Atau, trdapat anggapan lain?? Misal, ini adlah konspirasi yg mlbtkn 'instansi' trtentu (misal FBI) dimana aksi kejahatan mreka terekam dlm rekaman kmera BL. Mereka mnyadarix, dan mengambil rkaman itu setelah 'tersangka pembunuh fiktif' mreka tangkap. Ini utk mbuat kesan seolah2 rkaman BL tidak membantu dlm pnyelidikan JFK, krn dgn caranya sndri, polisi/FBI dpt melacak pmbunuh JFK.
    Wuz..konspirasi lg nih..hahaha :)

    ReplyDelete
  28. sebenarnya w dah lama baca tentang Babushka Lady ini di berbagai situ/blog yg menyuguhkan artikelnya.....tpi cuma di blog bung Enigma ini w bisa mendapatkan informasi yg lebih dan maksimal dari artikel di atas,,serta dengan gaya bahasa dan analisis yg khas.....Mantaff bung Enigma!!^^

    klo masalah cara-pandang,,saya memihak pada mereka yg percaya bahwa Miss Oliver ini memang benar Babushka Lady yg sebenarnya....alasannya,,seperti yg sudah dijelaskan ama bung Enigma,,biasanya org yg berani berbicara ke publik dan mengklaim atas sesuatu atw sebuah peristiwa yg penting,,seperti mengklaim bahwa dirinya adalah Babushka Lady,,adalah bukan org yg cukup bodoh ataupun cukup berani untuk berbohong.....
    kalaupun org tsb memang benar bodoh dan berani untuk berbohong kpd publik,,brarti dia mengharapkan UUD (ujung2nya duit)...namun tidak bgtu dgn Miss Oliver....yg hanya brati satu hal,,bahwa dia mengatakan yg sebenarnya!!

    ReplyDelete
  29. Aneh,, diakhir postingan menyebutkan kalau Babuska Lady memakai kamera video, tapi diawal om enigma menulis kalau "seorang wanita berambut merah berumur 30an meminta Jack Harrison untuk memproses foto-foto yang mirip dengan angle pengambilan gambar Babushka Lady"

    Apakah kamera video itu bisa dicetak seperti foto ya???

    ReplyDelete
  30. Apakah kisah kontrofersi ini sengaja ditarik ulur oleh pihak berwenang agar tetap mengambang di permukaan agar kita dialihkan dari pencarian pelaku pembunuh JFK yang sebenarnya? kenapa pencarian babushka lady lebih gencar sementara pembunuhan JFK sendiri dibiarkan mentok sampai disitu saja. memangnya ada apa di rekaman itu sehingga menjadi sangat penting. Pembunuh JFK yang sebenarnya, itulah yang penting. Babushka Lady? tidak terlalu penting! jangan mudah dialihkan..

    ReplyDelete
  31. Awalnya semua mengira yg dibawa adl kamera foto, tmsk Fbi. Tapi belakangan oliver mengatakan kalau yg dibawanya adl kamera video. Fbi salah sangka sehingga mrk mencari di toko cuci cetak foto.

    ReplyDelete
  32. aku suka dengan smua pernyataannya, tapi agak sdikit membingung kan ketikan pernytaan oliver berbeda dengan aslinya,
    knp bisa seperti itu yah?
    tapi sedih jga sih baca laporan tentang oliver, dia berusaha meyakinkan, tapi malah jd kontroversi...

    ReplyDelete
  33. asyik... tentang orang misterius lagi... thanks bro enigma keren abis...

    tinggal pngin tahu tentang "the wandering jew"... apakah ini orang yang sama dengan count of st. germain?

    thanks bro enigma

    ReplyDelete
  34. nice post.

    Bang enigma sudah mendengarkah misteri sungai di bawah laut meksiko di kedalaman 60 meter, secara ilmiah itu tidak mungkin terjadi dan terdapat pula ranting pohon seperti di darat saja serta airnya pun terpisah dari laut. Apakah ini hanya fenomena alam biasa?

    ReplyDelete
  35. duhhh kalu suruh jujur.!
    dr semwa cerita baru ini yg paling ga ngerti
    bahas tentang galaksi dund .!
    apakah di galaksi laen da kehidupan .?

    ReplyDelete
  36. "7. Sampai saat ini, FBI belum pernah menyangkal kisah Beverly Oliver (walaupun juga tidak membenarkannya) dan mereka juga tidak pernah menyangkal klaim Oliver bahwa FBI menyita hasil rekaman filmnya (Walaupun mereka juga tidak membenarkannya)."

    Apakah FBI ini plinplan atau bagaimana??
    atau mungkin kasus pembunuhan Kennedy ini adalah hasil pekerjaan dari orang dalam sendiri.
    Lyndon B. Johnson mungkin. Dan pemerintah Amerika atau FBI berpura-pura "plinplan" untuk menutupi kasus ini.

    ReplyDelete
  37. Menarik kamu menyebut lyndon b johnson. Soalnya ada satu buku yg menulis kalau lyndon johnson adl otak di blkng pembunuhan kennedy. Tapi sebagian besar peneliti menolak teori itu.

    ReplyDelete
  38. namanya saja babushka lady, tp kenapa kerudungnya tidak pernah ditanyakan ke si olver itu?

    ReplyDelete
  39. Thx buat mas Enigma yg sudah mengulas Babushka Lady. Seperti biasa, ditulis dengan gaya khas mas Enigma, dan pemaparan data-data yang bagus.

    Biasanya saya bersemangat sekali berburu info di internet. Tapi sepertinya pengecualian untuk kasus ini. Saya menyadari bahwa kasus ini tak akan bisa diulas hanya dengan mengandalkan internet. Setidaknya memang diperlukan wawancara atau investigasi langsung ke lapangan.
    Karena tulisan ini mengenai Babushka Lady (disingkat BL)yang misterius, saya kira fokusnya perlu dipersempit pada Babushka Lady saja. Walaupun mungkin saja ada kaitan BL dengan pembunuhan JFK, seperti rekaman penembakan JFK yang terekam oleh kamera BL di dalamnya petunjuk tentang penembakan JFK. Ataupun versi yang lebih 'berat' yaitu versi konspirasi yang bermacam-macam. Seperti mas Enigma bilang, kasus ini adalah lahan subur bagi teori-teori konspirasi. Let's leave the rest to the correct people.

    Mengenai Beverly Oliver yang muncul ke publik mengaku sebagai BL:
    1. Mengapa baru muncul 7 tahun kemudian?
    Seandainya dia mempunyai masalah hukum (yang menyebabkannya bersembunyi/diam), mengapa berani muncul ke publik? Lagipula saya tidak menemukan ada masalah hukum yang diperbuatnya yg diceritakannya kepada Gary Shaw. Jadi apa tujuannya?

    2. Saya setuju dengan Myheart2105. Maksud saya, untuk menerima Beverly Oliver sebagai BL, maka semua klaimnya harus terbukti benar. Jika ada 1 saja yang terbukti salah, maka pengakuannya sebagai BL patut kita tolak.
    Mas Enigma sudah memberikan sumber mengenai klaim Beverly Oliver (BO). Yaitu pada website ini: mcadams.posc.mu.edu/oliver.htm
    Di sana juga dipaparkan evaluasi/alasan penolakan terhadap klaim-klaim BO. Saya kira alasan penolakan itu cukup meyakinkan karena:
    A. Banyak saksi dan orang terkait yang membantah klaim BO. Bisa saja kita berpikir konspiratif dengan menganggap semua saksi/orang terkait berada di bawah tekanan yang kuat (misal FBI). Tapi perlu kita tanyakan, setelah berlalu bertahun-tahun, mengapa di antara mereka tidak ada yang buka mulut dan membenarkan klaim BO? Jika kebenaran yang disembunyikan melalui kebohongan (karena terpaksa), saya yakin pada suatu saat akan terungkap juga.

    B. Klaim 'plin-plan' BO mengenai kamera yang dipakainya adalah kamera 8 milimeter. Kenapa 'plin-plan'? Karena terbukti dari rekaman wawancara dengan Gary Shaw BO dengan sadar dan meyakinkan bahwa kameranya adalah super-8 Yashicha (yang ternyata belum dipasarkan pada tahun 1963). Nah, apakah Gary Shaw turut berkonspirasi juga? Saya yakin tidak. Saya rasa dedikasi dan profesionalitasnya akan mencegah dia terhadap intimidasi atau suap.

    C. Dalam website itu juga dijelaskan bahwa klaim posisi BO yang mengaku sebagai BL di saat penembakan, mendapat sanggahan dari Charles Brehm. Dan terbukti Brehm konsisten dengan jawabannya sampai bertahun-tahun kemudian.

    D. Belum lagi pengakuan penulis website yang pernah mengajukan pertanyaan kritis tentang sudut pengambilan gambar yang terlalu jauh (tidak sesuai dengan sudut pengambilan gambar BL). Pertanyaan itu ia lontarkan pada BO yang saat itu mengadakan release 4 foto 'rekaman'nya. Tapi ternyata BO terkesan menghindar.


    3. Jika beranggapan BO adalah BL karena terkesan seolah-olah dia tidak mencari keuntungan, mungkin bisa ditinjau kembali. Saya rasa, mengapa BO baru muncul 7 tahun setelah kejadian adalah untuk memastikan bahwa benar-benar tidak ada orang lain yang mengklaim diri sebagai BL. Mungkin pada awalnya BO mengharapkan keuntungan materi atau popularitas saja, tapi ternyata kenyataan tidak seperti yang dia harapkan, justru banyak klaimnya yang diragukan kebenarannya. Tapi karena lain hal, ada juga orang yang mau mempublikasikan dia kembali melalui buku pada tahun 1994.

    (Bersambung...)

    ReplyDelete
  40. (Sambungan...)
    4. Ada juga yang menganggap BO adalah BL karena kemiripan fisik dengan BL pada foto. Atas dasar apa ini dibuat? Kalau hanya asumsi jelas kurang kuat. Seharusnya memang langsung dengan memastikan karakter fisik BO dgn BL.
    Saya sudah mencoba membandingkan karakter fisik BO dan BL. Tapi tersandung pada data tinggi badan BO. Saya tidak menemukannya di internet. Melalui penelusuran, saya mendapati limousine yang dikendarai JFK adalah Lincoln Continental tahun 1961 dengan kode SS-X-100 ( en.m.wikipedia.org/wiki/Presidential_State_Car_(United_States)?wasRedirected=true).
    Spesifikasinya lumayan sulit saya temukan, tapi akhirnya ada. Panjang limousine Lincoln Continental itu adalah 6,2484 meter. Di sini : www.diecastfast.com/diecast/DCF/PROD/YM-61PRES , dikatakan bahwa dengan skala 1:24, panjang limo itu adalah 10,25 inchi. Ukuran sebenarnya 10,25 x 24 = 246 inchi yang sama dengan 624,84 cm atau 6,2484 meter. Saya bermaksud mencari tinggi badan Babushka Lady dan membandingkannya dengan BO. Tapi ya itu, kita tidak pernah tahu berapa tinggi badan BO dan berapa jarak antara posisi BL berdiri dengan limo JFK. Gambar: unitedcats.files.wordpress.com/2008/01/babushka.jpg
    Datanya harus diambil langsung.

    5. Pada saat itu BO masih berumur remaja yaitu 17 tahun. Ditambah lagi saya rasa pekerjaannya yang memungkinkan dia untuk uptodate dengan fashion saat itu. Setelah saya google, memakai selendang seperti kerudung seperti yang dipakai BL, bukan sama sekali fashion pada jaman itu. Saya menemukannya di sini: www.fiftiesweb.com/fashion/teen-clothing.htm
    Tapi, tetap ada kemungkinan dia berdandan tidak sesuai umur dan fashion masa itu.

    6. Argumen yang memberatkan adalah FBI tidak pernah menyangkal klaim-klaim BO. Tapi, saya kira FBI sudah membantah salah satu klaim BO bahwa agen FBI yang mengambil rekamannya adalah Regis Kennedy. Jika FBI memanipulasi fakta itu, saya yakin pasti suatu saat pasti akan terungkap kebenarannya oleh seseorang atau suatu instansi. Time will tell.
    Jika benar memang FBI tidak memberikan bantahan terhadap klaim BO, mungkin karena memang benar FBI telah mengambil rekaman BL yang sebenarnya secara rahasia, tidak diberitahukan ke publik. FBI 'diam saja' terhadap klaim BO mungkin supaya rahasianya tetap aman, karena jika membantah FBI perlu menunjukkan bukti-bukti, dimana ini merupakan celah bagi publik untuk bersikap kritis, sehingga mungkin pada akhirnya rahasia itu terkuak. Atau, FBI merasa tidak perlu menanggapi klaim BO, karena banyak pihak yang membantahnya atau terdapat inkonsistensi dalam jawabannya.


    Kalau saya cenderung berpendapat Beverly Oliver bukanlah Babushka Lady yang sebenarnya.

    Tapi terlepas dari kemisteriusannya, saya rasa Babushka Lady dan rekamannya itu bukanlah termasuk pusat persoalan utama dalam kasus pembunuhan JFK. Karena seperti komentar salah seorang pembaca, FBI sudah terlebih dulu menangkap pelaku, daripada menyita rekaman BL (menurut BO rekamannya diambil FBI pada 25 november 1963, sehari setelah pelaku tertangkap. Saya kira lebih masuk akal jika FBI melacak pelaku dari analisa terhadap arah peluru, bunyi letusan dan menyaring pengakuan saksi atau pihak-pihak yang dianggap terkait...

    Babushka Lady, mari nikmati misterinya...dan serahkan konspirasinya pada pencinta dan penyelidiknya..haha.. :)

    ReplyDelete
  41. Ada satu lagi yang menggelitik:
    ''2. Dalam sebuah dokumen yang tersimpan dalam arsip nasional mengenai JFK,
    terdapat sebuah kalimat akhir yang cukup menarik.
    Bunyinya: "Apakah Undang- undang kebebasan informasi
    dapat membuat film Babushka Lady muncul dari arsip FBI ke permukaan?"
    Kalimat ini mengindikasikan
    klaim Oliver bahwa
    rekamannya disita oleh agen
    FBI benar adanya.''


    Saya rasa kalimat ini dikutip dan diterjemahkan dari www.acorn.net/jfkplace/09/fp.back_issues/08th_Issue/beverly.html
    Hmm...dari mana si penulis (Ian Griggs) mendapatkan info ini? Bagaimana dia membuktikannya jika itu bukan karangannya saja?? Apakah kecenderungan menyukai (menghormati) sosok Beverly Oliver (dimana sangat manusiawi sekali) membuatnya berlaku subjektif??
    Saya ketik ini di Google: "Can the Freedom of Information Act shake the Babushka Lady's film from the FBI files?"
    Saya hanya menemukan satu-satunya hasil, yaitu kembali lagi ke website itu, acorn.net.

    Mengenai kalimat penutup yang 'intriguing' itu, saya berpendapat:
    1. Kalimat itu hanyalah perumpamaan atau yang dimaksudkan sebagai penguat dengan arti konotatif (kiasan).
    2. Kalimat itu memang bermakna denotatif (sebenarnya). Tapi, dengan demikian TIDAK serta-merta artinya Beverly Oliver adalah Babushka Lady, sebab apa yang dimaksud oleh kalimat:

    "Apakah Undang- undang kebebasan informasi dapat membuat film Babushka
    Lady muncul dari arsip FBI ke
    permukaan?"

    adalah jika ini memang benar, berarti FBI memang mengambil rekaman kamera Babushka Lady. Tetapi, Babushka Lady di sini, tidak dapat dihubungkan dengan Beverly Oliver, karena selain memang kalimatnya tidak menyebut nama 'Beverly Oliver', juga karena kemungkinan BL adalah BO diragukan kebenarannya berdasarkan bantahan dari saksi-saksi atau orang-orang yang terkait, dan ketidakkonsistenan jawabannya..
    Setidaknya kita bisa membuka kemungkinan bahwa FBI memang telah mengambil rekaman kamera dari Babushka Lady yang asli.

    ReplyDelete
  42. Keren abis nih cerita. Semoga Enigma memberi update terbaru lagi ttg Babushka Lady. :)

    ReplyDelete
  43. rizal achmad

    sedikit nanya buat bang chris, hehe..

    saya salut buat pola pikir bg chris yg bisa memandang dr semua aspek, sumpah saya bener2 pengen bisa memilikii pola pikir seperti itu ^_^

    balik k argumen,
    yg pertama dari segi fashion,, untuk selendang yg dipakai BO memang bukan mode pada jaman tsb, tetapi klo saya rasa beliau memakai itu untuk sekedar pelindung kepala dari panas karena pada saat itu keadaan siang hari serta bulan november itu sudah masuk musim panas..

    disamping itu, video rekaman yg saya lihat ada beberapa pria memakai topi dan "sangat mungkin" wanita memakai tudung kepala atau selendang dsb untuk melindungi kepalanya agar tidak kepanasan..

    dan hal yg bersifat mode pada jaman tsb lebih kepada area pinggang kebawah atau rok lebar karena yg mempopulerkan hal itu adalah ibu negara-jacky kennedy-, contoh bs dilihat di foto paling atas yg dimana wanitanya memakai busana yg -kurang lebih-sama, atau foto2 jacky kennedy, dll..


    sedangkan untuk masalah intimidasi agar tidak keluar pernyataan yg bersifat sebenarnya, sangat wajar apabila setelah kejadian bahkan sampai bertahun2 kemudian para saksi tidak mengungkapkan fakta yg sebenarnya untuk mendukung pernyataan dr BO karena yg menekan adalah -mungkin- instansi pemerintah seperti FBI atau CIA ..

    karena manusia memiliki rasa takut yg bersifat alamiah maka hal yg wajar apabila sampai bertahun2 pun tidak mengungkapkan kesaksian yg sebenarnya karena intimidasi dr pihak yg diluar jangkauan kebebasan mereka untuk berbicara tsb..

    btw, sepeti yg dibilang bang enigma,celah apapun bisa ketemu untuk memasukkan teori untuk hal yg bersifat konspiratif, hehe, salam buat bg chris ..

    trims bang

    ReplyDelete
  44. @ bang Rizal Achmad: hehehe..bg Rizal memuji berlebihan nih..(jadi malu ^_^; )

    Mengenai fashion, benar, kemungkinan/fakta yang bang Rizal sampaikan memang bisa terjadi. Makanya di tulisan saya, saya tidak menafikannya.

    Untuk tekanan yang luar biasa hebat dari pihak berkuasa (FBI, CIA) memang akan selalu terbuka peluang perbedaan pendapat. Menurut saya, apa yang bang Rizal sampaikan bisa saja terjadi. Dan apa yang saya duga, juga bisa terjadi. Itu 1 poin, yaitu mengenai tekanan oleh pihak berkuasa. Tapi poin-poin lain seperti inkonsistensi jawaban Beverly Oliver dan (kesan) penghindaran dari pertanyaan kritis, jelas sangat menurunkan kredibilitasnya sendiri..
    Oya, dan 1 lagi, semakin banyak orang (saksi, atau orang terkait) yang dibungkam mulutnya karena konspirasi, saya pikir makin besar kemungkinan konspirasi itu terkuak...
    Senang berdiskusi dengan bang Rizal :)

    ReplyDelete
  45. rizal achmad ..

    tentang inkonsistensi BO kemungkinan karena tidak memiliki dukungan yg kuat serta ,mungkin, karena beliau wanita yg memiliki sifat mental yg berbeda dengan pria sehingga jawaban beliau terkesan berbeda.. sedangkan untuk pemakaian kamera Super-8 Yashica itu berasal dari tulisan gary shaw yg "dapat dijadikan kemungkinan" untuk dimanipulasi, sedangkan -menurut saya- kenapa tidak memakai dasar kesaksian BO di hadapan komite DPR Amerika karena dihadapan majelis sebelum memberi kesaksian terlebih dahulu disertai pengucapan sumpah untuk bersaksi yg sebenarnya..


    selain itu, kalo boleh saya menambahkan terlepas dari berapa banyak yg mengetahui peristiwa, karena faktor kekuasaan yg absolut-lah yg membuat pernyataan tidak sesuai dengan fakta .. yg sudah ada kesaksian disertai bukti aja masih lemah apalagi sekedar kesaksian ucapan, hehe, kalo boleh mencontohkan tentang penculikan aktivis era soeharto atau invasi israel yg melanggar ketentuan mahkamah internasional tentang penghancuran fasilitas umum yg jelas memiliki bukti konkret tetapi tidak bisa diusut karena Hegemony of Power (itu cuma subjektif saya aja bang chris,hehe)

    terlepas dari itu semua, teory konspirasi memang dapat ditinjau dari sudut manapun dan benar2 menjadi pengetahuan baru buat saya ^_^

    makasih buat bang enigma dan senang juga berdiskusi dengan bang chris, salam kenal bang ;)

    ReplyDelete
  46. @ bang Rizal Achmad:
    ''karena faktor
    kekuasaan yg absolut-lah yg
    membuat pernyataan tidak
    sesuai dengan fakta ..''
    Ya, disinilah kekuatan pelindung konspirasi itu :)
    Seandainya ada yg namanya 'absolute power' yang selalu meng-hegemony.., tapi untunglah tidak. Kekuasaan ditakdirkan tidak ada yg abadi, jadi mungkin besok atau lusa atau suatu saat akan terbongkar juga..kebenarannya akan muncul...

    By the way, saya menghargai pendapat siapa saja. Dengan berbagai pendapat kita bisa punya sudut pandang dari lebih banyak sisi.. :)
    Dan anyway, teori konspirasi punya cita rasa dan kenikmatan tersendiri ya :)
    Tiba-tiba kita dibuat ternganga, tiba-tiba kening berkerut, dan tiba-tiba bilang 'oooh..begitu'
    Mendebarkan tapi asyik :)

    ReplyDelete
  47. rizal achmad ..

    @ bang Chris :
    hehe, kalo pakarnya langsung (baca: bg chris) yg ber-argumen saya nyerah dah, saya kurang referensi hehe .. trims pengetahuan baru buat saya ^_^

    sepakat bgt tentang teori konspirasi yg bikin kita lupa makan gara2 terlalu asyik buat ditinjau hehe ;)

    @ bang Enigma :
    gimana request saya tentang konspirasi Knight Templar itu bang..??

    trims bang ..

    ReplyDelete
  48. @bang Rizal Achmad: hehehe...bang Rizal berlebihan nih. Masa saya dibilang pakar? Saya cuma 'Chris yang ingin tahu', itu saja :)

    ReplyDelete
  49. Pembunuhnya pasti Edward Morgan Blake a.k.a Eddie a.k.a The Comedian..... kan ada tuh pas opening film WATCHMEN... hehehehe... :P

    ReplyDelete
  50. Kesamaan Unik Kennedy dan Lincoln :
    Abraham Lincoln masuk kongres tahun 1846.
    John F. Kennedy masuk kongres tahun 1946.

    Abraham Lincoln terpilih jadi presiden tahun 1860.
    John F. Kennedy terpilih jadi presiden tahun 1960.

    Keduanya sangat peduli hak-hak sipil.
    Kedua istri mereka kehilangan anak saat di gedung putih.

    Kedua presiden ditembak hari Jumat.
    Kedua presiden ditembak di kepala.

    Sekretaris Lincoln bernama Kennedy.
    Sekretaris Kennedy bernama Lincoln.

    Keduanya dibunuh oleh orang dari daerah selatan.
    Keduanya digantikan oleh orang selatan yg bernama Johnson.

    Andrew Johnson, yg menggantikan Lincoln , lahir tahun 1808.
    Lyndon Johnson, yg menggantikan Kennedy, lahir tahun 1908.

    John Wilkes Booth, yg membunuh Lincoln , lahir thn 1839.
    Lee Harvey Oswald, yg membunuh Kennedy, lahir thn 1939.

    Kedua pembunuh terkenal dengan tiga namanya.
    Nama keduanya terdiri dari 15 huruf.

    Lincoln ditembak di teater bernama ‘Ford.’
    Kennedy tertembak di mobil ‘ Lincoln ‘ dibuat oleh ‘Ford.’

    Lincoln tertembak di teater dan pembunuhnya bersembunyi di gudang.
    Kennedy tertembak dari sebuah gudang dan pembunuhnya bersembunyi di teater.

    Booth dan Oswald terbunuh sebelum diadili.

    Seminggu sebelum Lincoln tertembak, dia berada di Monroe , Maryland
    Seminggu sebelum Kennedy tertembak, dia bersama Marilyn Monroe.

    hmmm... konspirasi atau kebetulan?

    ReplyDelete
  51. sebenarnya sederhana! apakah identitas lelaki botak di sebelah kanan babuska lady sudah terkuak! tanya saja si lelaki botak siapa sebenarnya babuska lady?

    ReplyDelete
  52. Request donk . . ,
    Umbrella man nya juga ^^
    katanya sie dya terlibat juga tuh

    ~Umbrella_Man~

    ReplyDelete
  53. misteri yg kurang menarik pemahaman tujuan.
    klo pun babushka = oliver knapa?? toh dia bukan pembunuh. oliver cuma seorang saksi yg merekam kejadian. wajar klo bukti tersebut ditarik demi kestabilan masyarakat bernegara.
    masalah kamera juga diributkan....
    knapa ga liat aj sendiri tu model kamera ????
    klo perlu bawa oliver ketoko kamera suruh tunjuk mana jenis kamera dia.
    sial banget aku baca ga ada tujuan cerita...
    -w-

    ReplyDelete
  54. wanita bernama Oliver itu tukang bohong ! karena tak konsisten bilang kamera ato video dan getot dapatkan video disita oleh FBI !

    jadi kukira , aku bingung kok "Babushka Lady" , dari mana istilah ini ? pasti wartawan USA lagi2 berpikir seorang agen Russia bunuh Presiden USA ?
    jadi karena itu mereka percaya Babushka Lady ga muncul gara2 dia agen Rahasia Russia ?

    kematian Kennedy sangat heboh sementara klo benar Babushka Lady benar2 memotret ato merekam lewat kamera video kecil harusnya , dia jual ato pamer ke tetangganya jangan2 Roll Filmnya abis dan wanita itu baru sadar pas mau cetak photonya gara2 itu dia ga pernah muncul !!!

    aku bingung apa ada orang curiga ? kok Osward dibunuh ? jangan Osward dibunuh untuk menutup mulutnya sendiri soal siapa menyuruh dia membunuh Kennedy ?

    lagipula semua heboh bilang Osward membunuh Kennedy tapi gimana klo Osward incarnya supirnya ? , ya bisa aja tembak supir eh malah Mr. Pressiden kenal , sial kan ?
    lucu ketiganya ,John F Kennedy , Osward dan John Ruby diumumkan tewas di rumah sakit yang sama, Parkland !

    mungkin John Ruby disewa oleh salah satu anggota keluarga Kennedy buat membunuh Osward ato ....

    ReplyDelete
  55. hmm,
    kenapa masih ada manusia tolol seperti ini,
    ini sebuah konspirasi,
    cara kerja sebuah konspirasi adalah menutup celah yang ada,
    3 jam setelah kejadian penembak ditemukan tewas,
    apa bukti ini masih kurang?
    Keganjilan yang luar biasa.
    Beberapa hari sebelum kejadian jfk berpidato yg intinya '' ada sebuah kelompok dinegara ini yg ingin menguasai dunia, sebelum jabatan ku berakhir aku akan mengekspos mereka''

    ReplyDelete
  56. apa babushka lady juga ada pas pembunuhan abraham lincoln..? soalnya jfk n adam merupakan konspirasi iluminati yang hebat menurut saya.. tlg komentarnya mas enigma

    ReplyDelete
  57. Gila mantaf bang enigma. Baru baca :(

    ReplyDelete
  58. Biar kesaksiannya lebih kuat, seharusnya beverly oliver menunjukan pakaiannya yang ia kenakan di saat kejadian sebagai bukti :)

    ReplyDelete
  59. @Vahn Saryu kalo bukan untuk kebenaran mengapa tidak?

    ReplyDelete
  60. Bagaimana jika dalang dari pembunuhan jfk itu pihak amerika sendiri? dan bagaimana kalau kematian jfk itu rekayasa? buktinya kalau kita lihat dari videonya, disitu terlihat muka jfk cemas seperti tau apa yang akan ia alami, memang alasan itu bukan bukti kuat tapi kalau kita lihat bagaimana pintarnya amerika berusaha menutupi siapa dalang sebenarnya.. bagaimana amerika melakukan ini hanya untuk mengadu domba?? Wallahualam

    ReplyDelete