Thursday, April 29, 2010

Misteri hilangnya awak kapal Mary Celeste

Misteri ini bermula pada tanggal 5 Desember 1872. Saat itu sekitar pukul 1 siang ketika orang-orang di atas kapal melihat adanya sebuah kapal lain bertiang dua memasuki selat Gibraltar. Ketika diperiksa, mereka tidak bisa menemukan seorangpun di atas kapal. Dengan kata lain, seluruh penumpang kapal tersebut lenyap tanpa bekas. 

Kisah Mary Celeste sebenarnya sudah sangat sering diceritakan, baik oleh media ataupun film-film Holywood. Tapi, saya ingin mengajak kalian yang belum mengetahui detail kasus ini untuk mereview kembali urutan peristiwanya dan teori pemecahan misterinya.

Sejarah Mary Celeste
Kapal itu adalah sebuah kapal dagang dari New York yang bernama Mary Celeste. Panjangnya sekitar 31 meter dan dibangun oleh sebuah perusahaan Kanada. Kapal yang awalnya diberi nama Amazon ini memiliki berat 282 ton dan didaftarkan di New York atas nama tiga orang, yaitu James H Winchester, Sylvester Goodwin dan Benjamin Spooner Briggs.


Kapal ini memang dianggap membawa nasib buruk karena adanya beberapa kejadian dalam pelayarannya. Kapten pertamanya, seorang pria Skotlandia bernama Robert McLellan terkena Pneumonia dan meninggal hanya sembilan hari setelah memimpin kapal.

John Nutting Parker, kapten berikutnya, tanpa sengaja menabrak sebuah kapal nelayan sehingga kapal itu harus kembali ke galangan untuk diperbaiki. Di galangan kapal, api tiba-tiba muncul dan membakar bagian tengah kapal. Karena insiden ini, kapten Parker kehilangan jabatannya sebagai kapten kapal.

Lalu, ketika sedang berlayar di laut Atlantis, kapal itu menabrak sebuah kapal lain di selat Inggris. Ini menyebabkan kapten yang baru juga dipecat.

Walaupun mengalami beberapa kejadian buruk, tahun-tahun berikutnya, kapal ini mulai memberikan keuntungan bagi pemilik barunya. Ia digunakan untuk membawa berbagai macam barang melewati Hindia Barat, Amerika Tengah hingga Amerika Selatan.

Setelah kapal ini terhempas badai ke teluk Glace pada tahun 1867, pemiliknya menjualnya dengan harga $11.000 (sekitar $160.000 saat ini) kepada James H Winchester dari New York. Mr.Winchester lalu mengganti nama kapal itu menjadi Mary Celeste.


Ia juga memecah kepemilikan kapal ini menjadi 64 lembar saham dan Benjamin Spooner Briggs, seorang pelaut berpengalaman, membeli sebagian dari saham tersebut. Ia kemudian diangkat menjadi kapten Mary Celeste.

Dan di bawah kendali Kapten Briggs, misteri itu mulai terjadi.

Kapten Benjamin Briggs

Pelayaran Bersejarah
Pada tanggal 5 November 1872, di bawah pimpinan Kapten Briggs, kapal itu berlabuh di New York dan mengambil kargo berupa 1.701 barel alkohol yang bernilai sekitar $35.000 (sekitar $513.000 uang saat ini) untuk dimuat ke kapal. Jumlah yang cukup besar, bahkan untuk ukuran saat ini. Karena barang yang dibawa cukup berharga, kargo tersebut diasuransikan di Eropa.

Perjalanan Mary celeste direncanakan dimulai dari Staten Island, New York, menuju Genoa, Italia.

Selain kapten dan tujuh orang awak, kapal itu juga mengangkut dua penumpang lainnya yaitu istri Kapten Briggs yang bernama Sarah dan putri kecil mereka yang baru berusia dua tahun bernama Sophia Mathilda. Jadi total penumpang kapal itu ada 10 orang.

Sarah Briggs



Sophia Mathilda Briggs

Sebelum Mary Celeste meninggalkan New York, Kapten Briggs sempat berbincang-bincang dengan David Reed Morehouse, teman lamanya yang juga merupakan kapten dari kapal dagang Inggris, Dei Gratia. Dari perbincangan itu, kedua kapten mengetahui bahwa mereka ternyata memiliki tujuan pelayaran yang hampir sama, yaitu menuju laut Atlantik melewati selat Gibraltar menuju Mediterania.

Namun Kapal Dei Gratia masih menunggu muatan kapalnya tiba. Jadi Mary Celeste berlayar terlebih dahulu pada tanggal 7 November 1872. Sedangkan Dei Gratia menyusul 8 hari setelahnya.

Kedua kapten tersebut tidak mengetahui bahwa nasib akan kembali mempertemukan dua kapal itu dalam situasi yang sama sekali berbeda.

Terombang-ambing tanpa awak
Setelah Dei Gratia berlayar selama kurang lebih tiga minggu, pada tanggal 5 Desember 1872, sekitar jam 1 siang, seorang awak bernama John Johnson melihat ada sebuah kapal yang berjarak sekitar 5 mil di depannya. Posisi Dei Gratia saat itu sekitar 600 mil sebelah barat Portugal.


Johnson segera menyadari bahwa ada sesuatu yang tidak beres dengan kapal itu. Posisinya menyimpang dan layarnya terlihat sedikit robek. Johnson segera menghubungi perwira kedua kapal bernama John Wright yang kemudian menghubungi Kapten.

Ketika mendekat, mereka menyadari bahwa kapal itu adalah Mary Celeste. Kapten Morehouse terheran-heran karena menyadari kalau Mary Celeste seharusnya sudah tiba di Italia.

Kapal Dei Gratia mendekati kapal itu hingga jarak 400 yard dan mengamatinya selama beberapa lama. Mereka kemudian menyimpulkan kalau kapal itu telah terbawa arus menuju selat Gibraltar.

Lalu, awak kapal Dei Gratia yang bernama Oliver Deveau memimpin sebuah tim kecil menuju ke atas kapal Mary Celeste.

Kondisi di dalam Mary Celeste
Di atas kapal, Deveau menemukan kapal dalam keadaan basah dan tidak menemukan satupun penumpang di dalamnya. Ia juga melaporkan adanya banyak air di dek dan adanya air setinggi 1,1 meter di dalam palka. Walaupun begitu, kapal yang mengalami kondisi ini masih dianggap normal dan layak berlayar.

Semua dokumen kapal, kecuali catatan pelayaran kapten, telah hilang. Jam berhenti berfungsi dan kompasnya telah hancur, mungkin akibat jatuh. Sekstan dan kronometer pelayaran juga hilang.

Sebuah sekoci untuk menyelamatkan diri tidak ditemukan di tempatnya. Bekas-bekas yang ada di sekitarnya menunjukkan kalau sekoci itu dilepas dengan sengaja. Namun anehnya, jas hujan yang digunakan untuk berjaga-jaga masih lengkap dan tidak dibawa ke dalam sekoci.

Lalu jangkar kapal juga tidak diturunkan, layar tidak dinaikkan dan kemudi tidak dikunci sehingga berputar dengan liar.

Kargo berupa 1.701 barel alkhol ditemukan masih dalam keadaan lengkap. Namun ketika muatan itu dibongkar di Genoa, 9 tong barel ditemukan kosong. Tetapi tidak terlihat adanya bekas kebocoran ataupun bau alkohol yang tercium keluar.

Persediaan makanan yang dimaksudkan untuk enam bulan masih terjaga dengan baik. Air bersih juga masih bisa ditemukan di atas kapal. Sepertinya hanya sedikit sekali makanan yang dibawa ke atas sekoci.

Semua barang pribadi para kru dan barang berharga lainnya juga tidak tersentuh sama sekali. Ini membuat teori bajak laut menjadi tidak mungkin. Lagipula tidak ada tanda-tanda kekerasan yang terjadi di atas kapal.

Ketika masuk ke ruangan salah seorang awak Mary celeste, Albert Richardson, Deveau menemukan adanya beberapa tulisan yang terlihat seperti kalkulasi yang belum selesai. Ini menunjukkan kalau Richardson telah dipanggil dengan tiba-tiba.

Dalam kabin Briggs, Deveau tidak menemukan adanya catatan yang menunjukkan adanya kabar mengenai cuaca buruk.

Semua indikasi ini menunjukkan kapal ditinggalkan dengan terburu-buru. Tetapi karena apa ?

Oliveur Deveau kemudian membawa Mary celeste menuju Genoa, Tujuan yang tidak sempat diselesaikan kapten Briggs. Kapal itu mencapai Genoa sekitar 10 hari kemudian. Dan penyelidikanpun dilakukan oleh Vice Admiralty Court di Gibraltar untuk menentukan apa yang terjadi pada Mary Celeste.

Apa yang menyebabkannya?

Sejak lama, misteri ini telah menarik perhatian perhatian sejumlah besar orang dan banyak teori telah diajukan untuk menjelaskan peristiwa ini, mulai dari penculikan oleh alien, lorong waktu, monster laut hingga segitiga bermuda. Soal segitiga bermuda, kita bisa mengabaikan itu karena karena posisi kapal berada jauh dari lokasi itu.

Selain teori diatas yang sepertinya tidak masuk akal, teori lainnya yang lebih ilmiah juga dipertimbangkan.

Karena tidak ditemukannya tanda-tanda kekerasan di kapal atau bercak darah dan tidak adanya barang berharga yang hilang, maka teori bajak laut dan pemberontakan menjadi tidak mungkin.

Jadi, kita bisa melihat kepada alternatif teori lainnya.

Pembunuhan oleh Kru Dei Gratia

Menurut beberapa penulis, ada kemungkinan para awak Mary Celeste dibunuh oleh awak Dei Gratia dengan tujuan untuk mengamankan hak kepemilikan kapal karena penemuan kapal itu.

Namun teori ini dibantah karena Kapten Dei Gratia, David Moorehouse, adalah teman lama kapten Briggs. Lagipula, kapal Dei Gratia berlayar 7 hari setelah Mary Celeste sehingga tidak mungkin kapal ini bisa menyusulnya.

Penyelidikan oleh otoritas berwenang di Gibraltar juga tidak menemukan indikasi ini.

Penipuan Asuransi
Teori ini mengatakan adanya kemungkinan Kapten Briggs dan Kapten Moorehouse berkomplot untuk melakukan penipuan asuransi dan sesungguhnya kapten Briggs masih hidup dengan menggunakan identitas baru.

Namun teori ini juga dibantah karena hasil penggantian asuransi tidak akan cukup untuk membiayai hari tua mereka berdua.

Badai
Teori ini mengatakan kalau Mary Celeste menjumpai badai. Lalu air mulai memenuhi kapal dan para kru segera menyelamatkan diri dengan sekoci.

Walaupun argumen ini cukup masuk akal, namun beberapa fakta sepertinya tidak mendukung. Misalnya, jumlah air di kapal tidak cukup untuk menenggelamkannya. Kapten Briggs yang berpengalaman pasti mengetahui hal ini sehingga ia tidak akan dengan gegabah memerintahkan evakuasi. Lagipula, tidak ada badai yang dilaporkan terjadi di wilayah itu ketika Mary Celeste berlayar.

Gempa Bumi

Teori ini diajukan oleh kapten David Williams yang pernah mengalami beberapa kali gempa bumi ketika sedang berlayar. Menurut kapten Williams, mungkin sebuah gempa bumi telah terjadi dan membuka 9 tong barel berisi alkohol yang kemudian bocor ke lambung.

Gempa ini juga dipercaya telah menyebabkan perapian di dek bergeser. Bau alkohol dan bara api yang tercium mungkin telah membuat para awak meninggalkan kapal untuk menyelamatkan diri. Tetapi, karena kapal Mary Celeste terus berlayar sendiri, para awak di sekoci tidak dapat mengejarnya dan mati di laut.

Aktifitas seismik memang umum terjadi di wilayah itu dan karena itu, teori ini cukup populer dan sering disinggung oleh para penulis.

Namun teori ini menjadi lemah karena para awak kapal Dei Gratia tidak merasakan adanya gempa itu, demikian juga dengan para penduduk sekitar di Portugis. Lagipula tidak ada bau alkohol yang tercium di kapal dan tidak ada bukti tumpahan alkohol di palka.

Semburan Air (WaterSpout)

Waterspout adalah semburan air laut yang menjulang tinggi seperti tornado. Jika waterspout terjadi, maka para awak Mary Celeste akan merasakan kapal seperti tenggelam sehingga mungkin mereka telah meninggalkan kapal dalam usaha menyelamatkan diri.


Ini mungkin bisa menjelaskan mengapa kapal Mary Celeste ditemukan dalam keadaan basah, kompas yang rusak, dan kondisi yang terlihat seperti kapal ditinggalkan tiba-tiba.

Teori ini termasuk teori yang paling masuk akal yang pernah diajukan.

Risiko Ledakan
Teori ini diajukan oleh James Winchester. Ketika Mary Celeste ditemukan, 9 tong barel anggur ditemukan dalam keadaan kosong. Ini bisa terjadi karena 9 tong tersebut ternyata terbuat dari kayu oak merah, bukan kayu oak putih seperti yang lainnya. Kayu oak merah dikenal sebagai kayu yang berpori-pori besar dan gampang bocor.

Kapten Briggs yang tidak pernah membawa barang berbahaya seperti alkohol mungkin telah memutuskan untuk meninggalkan kapal ketika mencium bau alkohol karena takut akan adanya ledakan.

Sejarawan Conrad Byers percaya kalau teori ini yang paling masuk akal.

Ia percaya kalau kapten Briggs mungkin telah memerintahkan dibukanya lubang palka sehingga menimbulkan semburan uap. Kapten yang mengira akan terjadi ledakan akhirnya memerintahkan untuk meninggalkan kapal dengan terburu-buru.

Teori ini kemudian disempurnakan oleh ilmuwan dari Jerman, Eigel Wiese. Ia meminta tim dari University College London untuk menciptakan eksperimen yang menunjukkan efek ledakan uap alkohol. Dalam eksperimen itu, terbukti kalau uap alkohol yang terbakar telah meledakkan lubang palka sehingga terbuka, namun ledakan itu tidak cukup kuat untuk merusak sekelilingnya. Karena panik, kapten Briggs mungkin telah memerintahkan untuk meninggalkan kapal.

Teori Eiese ini dianggap sebagai argumen paling logis yang bisa menjelaskan misteri Mary Celeste.

Setelah peristiwa misterius itu, Mary Celeste kemudian dijual oleh James Winchester dengan kerugian yang cukup besar. Selama 13 tahun berikutnya, kapal itu berpindah tangan sebanyak 17 kali.

Pada tanggal 3 Januari 1885, pemilik terakhirnya yang bernama GC parker berusaha menenggelamkan kapal itu di laut Karibia dengan cara membakarnya dalam usaha untuk menipu perusahaan asuransi. Saat itu, kapal itu memuat kargo yang diasuransikan dengan nilai besar. Namun usaha ini diketahui dan GC parker pun dipenjara.

Karena kerusakan berat akibat usaha GC Parker, kapal Mary celeste dibiarkan begitu saja dan perlahan-lahan tenggelam ke laut, membawa pergi semua misteri yang menyertainya.

(wikipedia, maryceleste.net, history.noaa.gov)

Share on Facebook
Bookmark and Share

Perhatian ! Boleh Copy paste, tapi kalau anda tidak keberatan mohon cantumkan sumber dengan linkback ke blog ini.

185 comments:

  1. hahh.... not yet to become pertamaaaxxx.... T___T
    congrats to ghotez.
    btw, mungkinkah para penumpang kapal celeste ini diculik oleh mermaid? atau dimakan oleh frankeinfish.... hahahaha! :P

    ReplyDelete
  2. Waduh gagal petromax! padahal udah bolak-balik blog ini dari tadi ^^
    -accank-

    ReplyDelete
  3. abis pertamax
    keduax.....
    baca dulu ah

    ReplyDelete
  4. PERTAMAX !!!
    baca dulu ah . .

    - wahyenx -

    ReplyDelete
  5. Mantap!

    Sekalian donx flying dutchman!!

    ReplyDelete
  6. syarif ^_^menurut ak itu akibat dari barang bawaannya.para awak kapal menjadi mabuk karena efek alkohol yang diminum lalu kehilangan kesadaran dan terjun kelaut.bagaimana menurut bang enigma? bales y

    ReplyDelete
  7. 1)Wow...thn 1872 emang udah ada perdagangan saham ya Bang...???
    2) Kok teori keterlibatan alien nya gak detil bang..??hehehe....
    3) Emang sekoci jaman thn 1870an besarnya sama dgn jaman sekarang?
    nice posting Bang....

    ReplyDelete
  8. @Anis: saham di tahun itu, bukan saham di bursa. jelas sudah ada. Soal teori alien, saya baru tahu ada teori alien di Mary C.

    @Syarif: Sepertinya tidak mungkin. Masa bayinya juga mabuk? apakah org tuanya mabuk lalu membawa bayinya terjun? Sepertinya tidak pas. :)

    ReplyDelete
  9. Hmm...apa mungkin mreka bermabuk2 bersama?hingga menghabiskan 9 tong alkohol, lalu, ketika mreka trbangun, mreka sadar bahwa alkohol yang mreka minum itu bukanlah milik mreka, karna takut mereka akhirnya membuat kapal itu menjadi sedemikian rupa lalu mreka melarikan diri...ahahaha

    Btw, foto anak kecil di situ agak menyeramkan...ahahaha :D

    ReplyDelete
  10. shikamaru nara said..
    komen perdana ^_^

    kalo menurut q sich emang kaptennya panik
    apalagi kapal ntu terkenal (rumornya) terkena kutukan hehehe

    belum lagi dikapal itu ada anak dan istrinya,
    sang kapten tidak akan mempertaruhkan keselamatan keluarganya meski pada akhirnya malah itu yang membuat mereka mati/hidup (simpang siur)???

    kak chris ma myheart mana koq blom komen ngepan nich xixixi

    nama kk chris mungkin kristanto ya??
    semester 6 kah ??
    sok tahu mode on T_T
    feeling sich O_O

    ReplyDelete
  11. @nate : huahahahahaha! benar sekali! anak kecilnya menyeramkan.... tidak terlihat berusia 2 tahun. padahal, saya saja terlihat lebih muda dr usia sebenarnya.
    itukah yg dinamakan "muka boros umur muda"?

    ReplyDelete
  12. lala said,,
    ikhhh gagal terus jd pertamax, padahal aq matronin tiap menit deh,, tetep aj keduluan!!!
    udah ah aq mo baca dulu!!!

    ReplyDelete
  13. @Lica: sebenarnya anak kecilnya cantik kok. cuma karena rambutnya yang belum tumbuh saja yang membuatnya jadi sedikit aneh.

    ReplyDelete
  14. owww.... tetep aja serem deh mr.enigma. cakepan saya pas masih kecil. hahahaha! (narsis)

    ReplyDelete
  15. kk aslinya kerja apa?umur berapa?aku anak baru

    ReplyDelete
  16. lala said,,,
    good job deh buat bang. enigma,,
    kalo teori yang terakhir itu adlh teori yang paling memungkinkan, terus si kapten ma yang lainnya pergi kemana tuh??? apa ga ada kabar yak???

    ReplyDelete
  17. soal temuan perahu nabi nuh di ararat yg lg heboh gmn?beneran gaaaaaa

    ReplyDelete
  18. Mantap postingnya bang E!
    Oiya, mau nanya ni, aku srg dengar istilah sprti "Kapal Indonesia berbendera Panama", kok bs gt ya? Gak nasionalis banget! Hehehe..
    Tolong dijelasin ya, sblmnya makasih utk infonya.

    ReplyDelete
  19. numpang jawab mr.enigma....
    buat Anonymous said...
    kk aslinya kerja apa? detektif
    umur berapa? 25 tahun

    hwahahahaha! bercanda. sorry.... :P

    ReplyDelete
  20. hmm..... memang misterius y..

    tpi om enig knpa yg diceritain cuma James H Winchester dan Benjamin Spooner Briggs.
    sedngkan anda mengatakan bahwa :
    "Kapal yang awalnya diberi nama Amazon ini memiliki berat 282 ton dan didaftarkan di New York atas nama tiga orang, yaitu James H Winchester, Sylvester Goodwin dan Benjamin Spooner Briggs."
    mana Sylvester Goodwin nya?

    ReplyDelete
  21. Hahahaha...

    Kesian banget tu GC Parker.
    Udah rugi, dipenjara lagi.

    Bang Enigma.
    Boleh request tentang Lycans gak ?

    Thanks. :D

    ReplyDelete
  22. @lica : hahaha. Ternyata ada yang sependapat dengan saya...syukurlah...

    Ya, saya setuju dengan kamu, anak itu tidak layak dikatakan sebagai seorang anak berumur 2 tahun...saya yang sekarang masih lebih imut dari anak itu...wkwkwkwk!!*jahat sekali...

    ReplyDelete
  23. @I want to know: Slyvester Goodwin cuma pemegang saham dan tidak punya andil dalam kisah Mary Celeste.

    @Anonymous:saya tidak tahu persis artinya Kapal Indonesia berbendera Panama, tapi mungkin ada hubungannya dengan dimana kapal itu didaftarkan dan kebangsaan kaptennya.
    Oh ya, kita tunggu saja mas Haryadi (komentator enigma) menjawabnya.

    @Vee Cree: boleh

    ReplyDelete
  24. Munkin tuh anak tampak serem (muka boros) karena pakaian yang dikenakannya gak sesuai kawan.
    Selain itu kualitas fotonya juga jelek.

    Thanks ya Bang Enigma, btw Lycans itu sama saperti werewolf kan ???

    Salam seru buat semua ENIGMANIA !!!!!!!!!

    ReplyDelete
  25. @Vee Cree: Sebenarnya, saya sudah tulis dikit soal Lycan. tinggal ditambahin. Iya, Lycan sama dengan werewolf.

    ReplyDelete
  26. sya punya beberpa pendapat soal teori2 diatas :

    1.Gempa bumi. dari tulisan diatas menyatakan :
    "Namun teori ini menjadi lemah karena para awak kapal Dei Gratia tidak merasakan adanya gempa itu, demikian juga dengan para penduduk sekitar di Portugis."
    sebenarnya bisa sjakan gempanya kecil sehingga hanya dirasakan oleh penumpang kapal itu dan kpl Dei Gratia serta penduduk tidak merasakannya

    2.resiko ledakan.
    jika memng bner captain briggs adlh captain yg berpengalaman seperti yg tertera dlm teori badai. seharusnya dia nggk semudah itu ninggalin kapal cma karena takut meledak cuma karena mencium bau alkohol.sdangkan ia tahu mungkin di luar kapal itu jauh lebih berbahaya. apalagi mereka membawa seorang bayi. kurasa jka memng kaptain yg berpengalamn seharusnya dia cek lebh dulu.

    3.semburan air.
    "Waterspout adalah semburan air laut yang menjulang tinggi seperti tornado. Jika waterspout terjadi, maka para awak Mary Celeste akan merasakan kapal seperti tenggelam sehingga mungkin mereka telah meninggalkan kapal dalam usaha menyelamatkan diri."
    jika emng air itu menjulang kelangit,pasti akn keliatan oleh awak kpl kan?(mengingat kplnya berada tak jauh dri TKP soalnya ikut merasakan dampaknya) dan kurasa mereka lebih memilih tinggal dikapl yg besar dari pd terontang-anting di sekoci yg sempit. tpi jika emng g keliatan (tpi sepertinya mustahil) dan mereka merasa kapalnya akan tenggelam. seharusnya kapten itu berpikir "jika memng tenggelam seharusnya dia dpt merasakan sebelumnya (dia kaptain berpengalaman lho) atau setidaknya ada seseorng yg melihat kebocoran itu"

    tpi jika yg terjadi memng benar sperti yg dikatakan oleh teori SEMBURAN AIR dan RESIKO LEDAKAN, berarti kaptain itu adalah orng yg ceroboh y?

    nice post bro :)

    ReplyDelete
  27. buat anonymous yang nanya kapal indonesia berbendera panama maksudnya kapal punya orang indonesia tapi benderanya panama yah??? itu sah2 aja kok terserah si empunya kapal dan kalo negara tempat di daftarinnya kapal itu juga setuju soalnya ngedaftarin kapal di negara lain itu ga gampang
    buat om enigma mau nanya yang tentang teori water spout dong menurut gambar yang dicantumin water spout terjadi pas ada badai kan kalo gitu teori itu jadi ga valid dong kalo ngutip kalimat yang om tulis ini "tidak ada badai yang dilaporkan terjadi di wilayah itu ketika Mary Celeste berlayar." gimana pendapat om??

    ReplyDelete
  28. waterspout itu sejenis tornado di laut, beda dengan badai biasa. Tapi, walaupun masuk akal, teori itu tidak terlalu diterima kok.

    ReplyDelete
  29. apakah mungkin masalah pribadinya si kapten ?
    adakah yang aneh dari kehidupan kapten ? hehe
    bisa saja.. hal ini tidak ada hub. ma kapal tersebut

    ReplyDelete
  30. Waw,postnya keren bang..skrg kapal ini dimana?
    (='3'=)v
    Jga ksehatan bang,ngepost mlm mlu tr krg tidur mala sakit lo..

    ReplyDelete
  31. hmmmmmm......
    Mungkin karena gempa lokal, jadi mirip hujan lokal disitu doang kerasa (ngasal mode: on)

    Ilangnya dimana bang? Pas di selat giblartar, laut atlantik atau di mediteranian?

    Mungkin ada hubungan (mungkin)

    ReplyDelete
  32. @Bang tio: hilangnya tidak tahu dimana, tapi yang pasti waktu ditemukan ada di 600 mil barat portugal.

    ReplyDelete
  33. @haritz: Tenggelam di laut karibia. ada di paragraf terakhir. Oh ya terima kasih atas perhatiannya. saya pasti jaga kesehatan. sama-sama ya. kamu juga jaga kesehatan.

    ReplyDelete
  34. Mksdnya skrg dmn bang?g d angkat?maap g lngkap prtnyaannya.
    (='3'=)?
    Ok bang,g pusing kok..

    ReplyDelete
  35. DY..
    Klo Kapal itu didaftarkan di New York atas nama tiga orang, yaitu James H Winchester, Sylvester Goodwin dan Benjamin Spooner Briggs kemudian pada tahun 1867, pemiliknya menjualnya kepada James H Winchester dari New York dan sebagian saham dibeli oleh Benjamin Spooner Briggs yang juga menjadi kapten kapal tersebut.. kemungkinan besar motifnya adalah penipuan asuransi karna dari awal pemiliknya mungkin sudah merasa sering dirugikan oleh kapal ini.

    ReplyDelete
  36. ooo gitu om okay2
    mau nanya satu hal lagi om (sorry kalo kebanyakan nanya)tentang teori resiko ledakan
    saya masih ga ngerti sama teori itu kenapa sang kapten yang berpengalaman bisa panik cuma gara2 mencium bau alkohol emang seorang kapten kapal kargo ga pernah di kasih tau apa isi kargo muatannya ya???
    lagian kalopun misalnya sang kapten ga tau isi kargonya itu alkohol kenapa dia harus panik padahal setau saya letak gudang tempat diletakannya kargo biasanya aman dari hal2 yang membahayakan apapun isi kargo tersebut???
    saya pikir hal tersebut ga logis untuk seorang pelaut yang berpengalaman
    ataukah kalau saya melihat lagi dari segi psikologis mungkinkah pengalaman sang kapten jadi tidak berguna karena dia lebih memfokuskan diri untuk menyelamatkan keluarganya ketika dia mencium bau alkohol yang bisa membahayakan keselamatan keluarganya yang berada di atas kapal tersebut???
    gimana pendapat om???(sorry om kalo agak membingungkan malem2 begini hehehehehe...)

    ReplyDelete
  37. @Haritz: tenggelam di karibia dan tidak diangkat lagi. Biaya mengangkat kapal itu mahal lho. jadi banyak kapal yang tidak diangkat kalau dianggap tidak menguntungkan.

    @Anonymous: Kapten briggs memang berpengalaman melaut. tapi ia tidak berpengalaman memmbawa alkohol. Sisanya sepertinya sdh dijawab sama kamu. hehe.

    ReplyDelete
  38. Wah Brother menulis cerita ini. Sudah hampir sepuluh tahun lebih nggak baca cerita ini lagi. Thanks! Postingan yang bagus!

    ReplyDelete
  39. hahahaha capek banget om kayaknya
    cara ngejawabnya khas orang yang lagi capek
    btw di tunggu next postnya
    cause your post is always awesome!!!

    ReplyDelete
  40. noah ark katanya sudah ditemukan ya k...?
    bener gak...?

    ReplyDelete
  41. Soal noah ark, memang sdh ditemukan. tapi perlu penelitian lebih lanjut untuk membuktikan keasliannya.

    ReplyDelete
  42. akhirnya diposting juga....
    tenks bang enigma.....muah

    nyimak dulu bang....

    - don quixote doflamingo -

    ReplyDelete
  43. wow, penantianku menunggu posting terbaru terbayarkan. beginilah kl sudah ketagihan x-file enigma. Terus berkarya kak, sy bisa ngrti kok semakin bnyk penggemar, semakin besar jg tanggungjawabnya. Hehe.. Smg sehat selalu,dan d selalu d beri pencerahan ya.

    ReplyDelete
  44. diatas kayaknya Benjamin Spooner Briggs...tapi dibawah gambar kok James Spooner Briggs, om? saya butuh penjelasan ilmiah mengenai hal ini.

    :D

    ReplyDelete
  45. kesimpulanya semua teori menjelaskan bahwa semua awaknya yang meninggalkan kapal (baik dengan terpaksa/sengaja?)...
    namun penyababnya yg masih sedikit diperdebatkan.
    tapi, pergi kemana tuh para penghuni kapalnya?
    klo mati? jasadnya?dilaut sulit ditemukan?lalu sekocinya?...
    klo msh hidup berarti mereka hebat, karena tak terlacak?identitas baru?...

    ketika semua ngebahas penyebabnya yg mnjadi misteri, saya malah bertanya kemana perginya tuh para awak? ha ha ha ha namanya juga orang awam...

    seprti kasus century aja semua mencari panyebab keputusan itu diambil terlebih dahulu, sebelum melacak kemana hilangnya itu uang??

    ReplyDelete
  46. jadi inget maria celeste telenovela..( ga nyambung.com)eniwe...pernah baca di salah satu blog yg linknya di pasang om kang enigma ( pi lupa yg mana :):)) katanya kejadian serupa juga pernah terjadi ga lama ini sekitar tahun 2008 di daerah australia,awaknya hilang tanp[a jejak dengan kondisi kapal dalam keadaan bagus, tak kurang suatu apa alias sehat wal afiat...gimana bro?

    btw..ini postingan kedua ane..yang pertama tau2 hilang tanpa jejak dan ga ada tanda2 ( postingan anda akan muncul setelah disetujui ..or semacamnya) makanya repost lagi nih, kalo yang pertama muncul yang ini di delete aja ya om...hihi..:)

    ReplyDelete
  47. bang enigma ane request misteri flying dutchman dong,thanks

    ReplyDelete
  48. klo di liat2 crtanya mirip ss.Ourang medan ?
    mngkin ini cuma permainan politik tingkat tinggi ja ?

    ReplyDelete
  49. @anonymous yg bth penjelasan ilmiah: penjelasannya adl, saya sdh salah mengetik namanya. Hehe. Jd sdh saya perbaiki. Thks.

    ReplyDelete
  50. bang saya kalo baca artikel ginian jadi keinget sama misteri flying dutchman,ngomong-ngomong saya request flying dutchman dong bang

    -ACE

    ReplyDelete
  51. oke banget mas enigma ini postingannya,keep posting bro

    ReplyDelete
  52. widih ngeri kayak ss org medan ajah misterinya cuma bedanya krunya yg ini ngilang,btw saya kepingin request lagi tentang misteri kapal-kapal gitu,keep posting ya bang

    ReplyDelete
  53. Maaf, bung enigma. Ada beberapa hal yang mau saya tanyakan, tapi maaf kalo pertanyaannya agak kurang mutu. Cuma ngerasa penasaran...

    1) Di atas dijelaskan "layar sedikit robek". Kira2 menurut bung enigma penyebabnya apa ya?kalo gara2 burung atau alam, emang bener ya layar kapal bisa robek segampang itu?
    2) Maaf, saya kok agak kurang paham sama penyebab kalo itu ledakan (apa sayanya yang oon?). Kalo alkohol di 9 drum itu meledak, apa iya gak mempengaruhi drum2 lainnya? Atau letak 9 drum itu berjauhan dengan drum lainnya? Ngomong2, "9 tong barel yang ditemukan kosong" itu emang ada bekas2 ledakannya ya(soalnya saya gak baca kalo bung enigma nulis "ada bekas ledakan di 9 tong yang kosong". Atau saya yang kurang jeli membaca?)? Atau ledakan itu terlalu kecil sampai gak menimbulkan bekas ledakan sama sekali? Tapi kok bisa sampai membuka lubang palka ya? Btw, 9 tong itu dalam kondisi tertutup atau terbuka ya? (Maaaaf, kepanjangaaan...)
    3) Ngomong2, lubang palka terbuka karena Kapten Briggs yang memerintahkan untuk dibuka, atau karena ledakan alkohol ya?
    4) Kalo pun teori ledakan yang paling masuk akal, gimana dengan penjelasan air setinggi 1.1 m di palka dan hilangnya dokumen kapal kecuali catatan pelayaran? Kalau dokumennya diterbangkan ke laut gara2 ledakan yaa lain ceritanya. Tapi emang jarak dokumen2 itu sama lokasi barel alkohol dekat ya?
    5) Maaf, saya kurang setuju sama pendapat kalau awak kapal mabuk dan terjun ke laut, karena itu tidak menjelaskan sekoci yang hilang dan beberapa bagian lain. Saya malah lebih setuju sama pendapat kalo mereka menghabiskan alkohol itu lalu membuat kapal itu jadi sedemikian rupa dan meninggalkannya. Kalo gitu kan jadi menjelaskan semuanya :D


    Ini komen kedua saya di blog enigma. Sekali lagi maaf kalo kurang mutu.

    ReplyDelete
  54. saya penggemar blog ini dari (kurang lebih) sebulan lalu...senang sekali krn penyampaiannya diikuti oleh analisa bukan hanya copas dari sana sini...(meskipun artikelnya diambil dari berbagai sumber sbg bahan materi, it's fine really)
    cuma jujur aja ni bung E,,,saya agak terganggu oleh komen ndak mutu "pertamax,solar,bensin,dkk..."
    kalo yg mau jualan BBM mending jgn di blog ini.di tetangga sebelah aja...
    Saya senang sekali kalo komennya pake nalar or anything lah asal jgn jualan BBM.Karena komen semodel chris dkk, krn itu yg bikin blog ini beda dari blog yg lain...
    Buat bung E [boleh kan saya panggil anda seperti ini :)] saya senang dgn konsistensi anda u/ terus mengupdate blog ini...
    oya tolong ulas ttg Bosrischa (mudah2an g salah nulisnya) anak dari Rusia yg katanya berasal dari planet Mars

    Go E !

    ReplyDelete
  55. klo scr gampang, mgk ane bakal milih sbg rekayasa buat asuransi, trlpas bagaimanapun caranya...ngliat gambar Mary Celeste, jd inget sm Davd Coprfield yg angkat kapal di bermuda...
    btw, difotonya Sarah Briggs ada tangannya siapa bro En? trus kynya disblah Sophia jg ada potongan gambar orang jg yah?

    ReplyDelete
  56. Bahas tentang benda asing yg jatuh di duren sawit dong bung!

    ReplyDelete
  57. om enig sya g ngerti tentng nie :
    Kapal yang awalnya diberi nama Amazon ini memiliki berat 282 ton dan didaftarkan di New York atas nama tiga orang, yaitu James H Winchester, Sylvester Goodwin dan Benjamin Spooner Briggs.

    maksudnya didaftarin karena mau ngangkut brng itu? atau didaftarin asuransi atas nama 3 orng itu? atau gimana?

    ReplyDelete
  58. @i want to know: Kapal itu kaya mobil, harus ada registrasi pemiliknya. sejenis "BPKB".

    @Dhiba: Soal layar robek, saya juga tidak tahu pasti. 9 tong anggur itu tidak meledak, tapi bocor. Bau anggur yang dikombinasikan dgn beberapa hal lain membuat kapten Briggs mengira kapal bisa meledak. jadi ia memerintahkan evakuasi.

    Utk lubang palka, menurut salah satu teori, kapten briggs yang memerintahkan dibuka. teori lain menyatakan terbuka karena ledakan.

    Utk pertanyaan no.4, saya juga tidak mengerti.

    @Aw3ng: memang itu foto keluarga yang dipotong2.

    ReplyDelete
  59. hehehehe, iya nih, bro haryadi mana yah? beliau kan ahli soal kapal..
    we're summoning bro haryadi from the middle of the ocean.. plis come.. :D

    dan saya juga punya beberapa pertanyaan ttg teori risiko ledakan..
    yang pertama sekali dan yang paling mendasar menurut saya adalah: apakah ledakan yang ditakutkan benar2 terjadi?
    "kapten yang mengira akan terjadi ledakan akhirnya memerintahkan untuk meninggalkan kapal dengan terburu-buru."
    itu baru perkiraan si kapten akan terjadi ledakan, tp belum tentu benar2 terjadi ledakan..bukti2 menunjukkan ledakan benar2 terjadi saya rasa masih belum kuat..
    kalau memang ledakan terjadi, seharusnya tidak ada alkohol yang tersisa karena semua pasti ikut meledak (dan sudah pasti sebagian besar kapal akan hancur terkena ledakan besar..)
    yah, memang sih sudah ada penelitiannya ttg ledakan alkohol ini, dan tidak cukup kuat untuk merusak sekelilingnya..
    tp di dalam penelitian tsb apakah menggunakan 9 barel alkohol?
    dan apakah uap alkohol yang terbakar tidak cukup panas untuk membakar alkohol yang lain?
    karena setau saya alkohol termasuk bahan yang flammable, jd ngga mungkin kl yang lain tidak ikut terbakar..

    kecuali 9 drum alkohol yang kosong disimpan di t4 yang berbeda
    (tp apakah 9 drum alkohol yang kosong ditemukan di t4 yang berbeda?)
    oke, kita asumsikan 9 drum alkohol tsb memang disimpan di t4 berbeda, dan kita asumsikan saja bocor sehingga baunya tercium oleh awak kapal ato si kapten itu sendiri..
    dan kalau memang benar kemudian terjadi ledakan, kenapa ruang penyimpanannya tidak ada bekas terbakar sama sekali?
    dan kalau memang bocor, kenapa pada saat ditemukan tidak tercium bau alkohol?
    apakah bau alkohol dapat hilang dengan sendirinya atau dapat hilang hanya dengan dicuci dengan air?
    (tp menurut saya sih 9 drum tsb disimpan di ruang palka yang sama dengan drum2 lainnya..)
    CMIIW

    -bersambung..-

    ReplyDelete
  60. -sambungan..-

    bagi saya sih lebih masuk akal teori waterspout..
    karena dari jauh uda kelihatan, kapten memerintahkan untuk meninggalkan kapal secepatnya demi menghindari bencana itu..
    tp ternyata waterspoutnya mungkin tidak cukup dahsyat untuk menghancurkan kapal, hanya menimbulkan beberapa kerusakan kecil..
    tp kl waterspout, knp 9 drum alkohol bocor yah?
    yaah, mungkin kebetulan, drumnya emang bocor dan pada saat yang sama ada waterspout..
    atau terjangan waterspout menyebabkan beberapa drum mengalami kebocoran..
    dan malang, penumpang kapal yang menyelamatkan diri mungkin tidak selamat..

    penipuan asuransi juga saya pikir cukup mungkin..
    okey, mungkin uang asuransi tidak cukup untuk menghidupi hari tua mereka, tapi kalau ditambah dengan 9 drum alkohol? saya rasa jumlahnya menjadi cukup..
    saya menggunakan nilai sekarang, yaitu $513.000 untuk 1.701 barel..
    berarti per barelnya adalah $513.000/1.701 = $301,59..
    kalau 9 barel berarti $301,59 x 9 = $2.714, 29..
    tp kenapa hanya 9, knp ngga semua?
    mungkin sekoci yang digunakan hanya cukup untuk memuat 9 drum dan untuk menghindari kecurigaan..yah, tentu saja sebelumnya sudah menyiapkan drum kosong sebagai pengganti drum yang akan diambil, ini bisa menjelaskan kenapa ngga ada bau alkohol yang tercium keluar ketika dibongkar..
    (hehehe, ini hanya khayalan konyol saya.. :p)

    @bro enigma, muatan yang dibawa mary celeste alkohol (ethanol) atau minuman beralkohol (anggur, bir, dll)?

    ReplyDelete
  61. mungkin air setinggi 1,1m itu karena adanya hujan.. hujan biasa dan bukan badai kan wajar2 saja dan tidak akan tercatat sebagai badai.. apalagi pada saat ditinggalkan lubang palka dalam keadaan terbuka..
    menurut saya lo..
    CMIIW.. ^^

    ReplyDelete
  62. Dari ENIGMA @Lica: "sebenarnya anak kecilnya cantik kok. cuma karena rambutnya yang belum tumbuh saja yang membuatnya jadi sedikit aneh..."

    enigma sempet2nya comment rambut si baby...ada2 aja...jd lucu ngebacanya...

    ReplyDelete
  63. Apa ada hubungan dgn segitiga bermuda? hilangnya ABK tidak bisa ditentukan sejak di mana, hanya lokasi penemuan kapal saja yg di temukan...
    thx sebelumnya

    ReplyDelete
  64. gaptek ni...link-nya gak ketemu jg enigma...
    kirimin yah...

    thanks...

    @enigma..met sibuk2 aja...

    ReplyDelete
  65. @anakkucing : sebenarnya.... sudah sejak lama nih sama pengen nanya, tp lupa mulu. sekarang saya nanya yah. CMIIW itu apa sih? maaf, saya ngga tau. hehehehe :)

    ReplyDelete
  66. @yuliasty: ini linknya
    http://www.google.com/gwt/x?u=http%3A%2F%2Fxfile-enigma.blogspot.com/&wsi=6c5455d61653efec&ei=V6GbS8uQLpneuwPtvvXHAQ&wsc=ti

    @Anak kucing: kamu sekarang sdh kayak si Chris. hehe. hebat juga lho. Soal jenis anggur, saya juga tidak tahu.

    ReplyDelete
  67. @lica, CMIIW itu singkatan dari Correct Me If I'm Wrong.. ^^

    @bro enigma, kyaaa.. dadi malu.. *blushing* *blushing* *blushing* *blushing* *blushing*
    ngga lah bro.. saya mah masih jauh ketinggalan dari bro n chris dalam menganalisis..
    saya dapet ilmu menganalisisnya dari bro n chris n para komentator yang lain juga yg ada di sini..
    *hormat* m(_ _)m

    ReplyDelete
  68. @anakkucing : owww.... ternyata, itu toh artinya.... akhirnya tau.... hehehehe :D

    ReplyDelete
  69. Nirvana said :

    Hmm....mengenai misteri Mary Celeste, banyak sekali teori yang berkembang dari yang biasa sampai yang ekstrem seperti di culik oleh Alien.

    Tapi, dari fakta yang di dapat, ada beberapa hal yang sedikit mengganjal seperti :
    1. Mengapa kapten Briggs membawa serta Istri dan Anaknya yang baru berusia 2thn dalam perjalanan yang cukup lama? Untuk sekedar diajak jalan2 atau memang ada tujuan tertentu sehingga mengharuskan kapten membawa serta keluarganya.

    2. Mengenai 9 drum yang kosong, fakta bahwa.." tidak terlihat adanya bekas kebocoran ataupun bau alkohol yang tercium keluar"..bisa saja bahwa 9 drum tersebut memang KOSONG atau ada berisi sesuatu yang sengaja di bawa bersama drum alkohol lainnya.

    3. Yang lebih menarik, 9 drum kosong tersebut sesuai dengan jumlah orang dewasa dalam kapal tersebut.

    4. Sekoci tidak ada, ini menunjukan bahwa semua awak menggunakan sekoci dan seolah olah meninggalkan kapal begitu saja dan mungkin saja membawa serta isi dari 9 drum tersebut.

    So, mungkinkah ini skenario dari kapten Briggs?

    ReplyDelete
  70. Myheart2105 berkata...

    uwaaah!! horee.. 3g-ku nyambung lagi... ! ^0^
    Mary Celeste!!

    misteri bnggtz... iya ya, kykx gk da teori yg bs mnjlskan msteri scr mmuaskn...
    hmm.. kykx pa yg dblg ma anakkucing bener jg...

    @anakkucing: waah,, saluuut ^0^.. trnyata tkang analisis qt/dtektif qt brtmbh 1 lg.. hehe.. met dtg ya anakkucing ^0^v
    pus..pus..miaw ^0^

    eh, btw si chris kmana ya.. ndk mau weekend neyh.. apa msh sbuk yach??

    oya anakkucing, bntuin aq analisis anything about si chris dunks,, kalo nurut aq, aq sih yakin kalo dia mhs kdoktran..
    bantuin yach,, btw.. kykx aq lama2 bs jg ngefans ma km! ^0^

    happy..happy^0^v

    ReplyDelete
  71. Ariel 10 said...
    Siapa yang bisa mecahin mistrinya ya????????? penasaran nih *_*

    ReplyDelete
  72. pemancing say:

    wah makin keren aja postingannya bang,btw saya baru saja membaca di blog lain bahwa ada monster yg makan 4 org itu bener ga ya,soalnya kalo bener sih saya nggak berani mancing di laut lagi.Mohon penjelasannya bang

    ReplyDelete
  73. bro enigma tolong bahas yg lagi terjadi dijakarta dong yg di duren sawit kalo gk salah yg ada benda jatuh dari langit.hantam sebuah rumah terus benda2 dirumah itu banyak yg meleleh

    ReplyDelete
  74. ini baru mantap bin laziz

    ReplyDelete
  75. bro enigma, td sya liat berita, ada meteor meledak di bone, sulsel..
    warga disana pada panik

    ada juga yang sempet ngabadiin momen ny, tp blm sya cari video ny

    td ny sya pkir ad hubungannya ma yang asing2 diluar sna..

    ReplyDelete
  76. mank aneh y bang, saya punya b'berapa kecurigaan.
    1. Klo bnr mereka mank maw maen" dgn m'makai sekoci dan m'mbuat kapal sdemikian rupa knapa mereka berani ngambil resiko bawa makanan sedikit k dlm sekoci?
    2. hilang'a dokumen pelayaran k'cuali buku catatan kapten m'nandakan ad yg penting d dokumen itu, tpi knapa gg d periksa ap isi buku catatan kapten? siapa taw ad p'tunjuk yg penting kan?
    3. rusak'a kompas dll d duga krn jatoh disana. Ap gg aneh kompas kapal yg arus'a kuat bisa ancur cuma krn jatoh n apkh mereka yg t'rlalu bodoh ataw gg punya inisiatif bwat pake KOMPAS CADANGAN?
    4. emank teori yg plng mungkin itu badai ataw watersprout krn kapal basah n ad air setinggi 1,1 m d dlm kapal. Tpi, klo bnr gtu arus'a kapal itu dlm k'adaan hancur smpai kapten m'merintahkan keluar dgn sekoci. Ap cuma krn layar robek n kapal k'banjiran kapten b'rbuat s gegabah itu?
    5. ataw mungkin kapal itu m'ngalami musibah b'runtun yg m'njelaskan knapa 9 tong bir kosong, kapal banjir, dan layar robek? mksd saya adl k' 3 kondisi kapal itu tdk t'rjadi b'rsamaan m'lainkan pada waktu yg b'rbeda.

    yah segini ajh, maaf klo kepanjangan. tpi ini cuma p'rtanyaan yg m'nyangkut psikologis saja dari saya.

    ReplyDelete
  77. ngomong-ngomong waterspout, saya jadi ingat pengalaman saya.

    nebeng curhat dikit ndak papa ya bung enigma?
    hehehehe.....

    jadi gini, yang saya alami bukan waterspout tapi landspout. tapi pemandangannya bagus sekali. pada waktu itu siang hari terik di depan rumah, sampah bercampur debu tiba-tiba bergerak memutar seperti tornado kira-kira setinggi 2-2,5 meter. pemandangan ini berlangsung kira-kira selama 10 detik saja. saking cepatnya saya tidak sempat memotretnya. sungguh pemandangan ajaib.

    hehehe...... komen saya ndak nyambung sama topiknya ya?

    maaf bung, pengin komen tapi ndak ada ide, jadi ya curhat aja. hahahaha.....

    artikel-artikel yang sangat bagus bung.


    TTD:Aeshnir

    ReplyDelete
  78. hmmm tapi kira kenapa tubuh mereka tak diketemukan?ya bang enigma dan apa mungkin teori lorong waktu membuktikan ini

    ReplyDelete
  79. @emiro: tentu saja mayatnya tidak ketemu. laut begitu luas dan ikan hiu ganas berkeliaran. saya rasa sangat wajar jika mayatnya tidak ditemukan.

    @Aeshnir: Saya pernah psoting soal landspout. Ini linknya:
    http://xfile-enigma.blogspot.com/2009/06/fenomena-menara-badai-pasir-di-kansas.html

    ReplyDelete
  80. bor.... jangan bikin akun di fesbuk...
    tetaplah menjadi mistery

    ReplyDelete
  81. Nice post bro enigma
    Ditunggu postingan berikutnya...

    ReplyDelete
  82. infonya kren bget..
    dikemas dengan berbagia teori dan lengkap bnget.
    mangstab lah

    ReplyDelete
  83. bang saya punya dugaan aneh yg mungkin t'rjadi.

    mungkin gg klo kapal mary celeste itu ketemu s'buah kapal laen yg ngajak s'luruh awak kapal mary celeste "berkunjung" k kapal tsb untuk makan". krn mereka pikir makan" tanpa bir kurang menyenangkan mereka membawa 9 tong bir yg kabar'a beda dri bir yg lain yg pasti rasa'a jga makin enak. itu m'njelaskan knapa sekoci ilang n 9 tong bir kosong serta masih utuh'a makanan. karena mereka pikir gg akan lama jdi mereka m'mutuskan kapal d biarkan begitu saja tpi mereka salah, mereka k asyikan mabuk s'hingga tdk ad yg sadar kapal mary b'rjalan s'ndirian. itupun m'njelaskan knapa kemudi b'rputar liar tanpa d kunci. d tngh "p'rjalanan" itu kapal mary kena badai tpi gg rusak n itu m'njelaskan knapa layar robek n kapal banjir. oh iy 1 lgi, krn kapten pikir makan" itu gg lama, tpi krn tugas d m'mbawa smua dokumen kapal tpi gg bawa buku catatan'a.

    Gmana? cukup masuk akal kan p'njelsan ini.

    By : Koe-Chink

    ReplyDelete
  84. @koe chink: menarik sekali. Tapi saya rasa kalau seperti itu, maka kapten briggs akan menceritakannya ketika di pulang. Tp kapten dan semuanya hilang. Kecuali kalau km berpendapat mrk semua dibunuh sm pengundangnya.

    ReplyDelete
  85. oh iy saya lupa m'nambahkan.

    kapten kapal n awak2'a yg baru sadar dri mabuk itu sadar klo 9 tong bir yg mereka minum itu pesanan d tambah lgi sisa bir'a + kapal mary celeste raib entah kemana. Klo saya jdi kapten briggs pasti saya udh kabur entah kemana, bkn identitas baru, n operasi wajah s'hingga tdk ad yg m'ngenali saya n k'jahatan saya. mungkin kapten briggs jga b'rpendapat sama s'hingga dy m'mutuskan m'lakukan hal itu tanpa m'nyadari k'lakuan'a mungkin m'njadi p'nyebab misteri yg tdk t'rpecahkan hingga hari ini.

    yah cuma hipotesis sih, tpi Who knows?

    By : Koe-Chink

    ReplyDelete
  86. postingan keren bang.

    btw, bsa bahas crop circle lgi gg?
    kyk'a udh pda tumbuh tuh ladang'a ..

    ReplyDelete
  87. Rakaman suara manusia di perut bumi oleh Dr. Azzacove - Rusia...hoax pa haoaox bro

    ReplyDelete
  88. bang kalo nggak salah kan kapal Flying Dutchman kan hilang di Cape of God Hope(maaf kalo tulisannya salah) di deket afrika kan,menurut saya mary celeste terkena badai di sana,terus kejadiannya mungkin kayak Flying dutchman karna dikatakan bahwa kapal Flying Dutchman tdk pernah berlabuh kembali,dan satu lagi yg membuat saya yakin kapal itu melewati dekat afrika adalah selat gibraltar.

    ReplyDelete
  89. Soal rekaman azzacove, saya yakin 99,9% hoax.

    ReplyDelete
  90. Hmm... sepertinya saya masih dihinggapi beberapa pertayaan seputar kisah ini, saya saya jadi ingat/pernah baca ada beberapa sumber yang mengatakan bahwa Alkohol yang diangkut ke dalam Mary Celeste bukanlah jenis alkohol yang layak dikonsumsi manusia, dan seluruh awaknya sudah mengetahui tentang itu. apakah benar demikian?
    jadi berarti ada anggapan bahwa alkohol tsb diminum oleh para awak jadi terpatahkan.lalu itu alkohol jenis apa?
    lantas bagaimana dengan Abel Fosdyk dan dokumennya yang konon dikaim sebagai satu-satunya saksi hidup kapal Mary Celeste,
    konon juga kisahnya dimuat di majalah terbitan london thn 1913. apakah benar-benar terbukti Hoax?

    Untuk Mr. Enig dan para komentator ada yg mau menanggapi ato klarifikasi?
    Thanks all

    ReplyDelete
  91. @Anonymous yg bilang...
    bor.... jangan bikin akun di fesbuk...tetaplah menjadi mistery

    saya ijin nanggepin yah mr.enigma. :)

    klo saya rasa nih, mr.enigma still mr.enigma. ga peduli dy ada acc fb ato dy dah ga jd misteri lg. he still he.
    that's just my own opini doang loh.... hahahaha! :D

    ReplyDelete
  92. keren postingannya bang jadi keinget mimpi ane aja.@Anonymus:saya setuju dgn kamu soalnya teorimu itu menurut saya juga masuk akal,dan mungkin saat dia merubah logam menjadi emas dia menghentikan waktu terus ngambil emas asli terus ditaruh di tempat logam itu jadi dia kayak ngerubah logam itu jadi emas.Tapi itu hanya sekedear teori saja hehe....

    .Faisal

    ReplyDelete
  93. earth a world full of mystery

    ReplyDelete
  94. seru2 komentarnya.

    anakkucing: emg bner sih bs spt gitu, tp kalo dpikir2 jd gk masuk akal. kalo kapten brigg liat waterspout dr jauh, knapa msti takut? kan tnggal menghindar dgn menukar haluan smentara? trus mngenai kapten yg memerinthkan evakuasi awak kpal k skoci, bukannya aneh?? masak mau pake sekoci di tngah laut atlantik? ber-10 lagi.. gak mgkn kalo mreka gak takut mati..wkwkwkwk..tp kykx mmg ni misteri yahud bnget, sulit dpcahkan.

    ReplyDelete
  95. Keren tulisannya....

    ReplyDelete
  96. bang enig saya bisa request misterinya tentang crytozoology ga,kalo boleh saya mau request tentang monster laut yg ada di blognya si haritz itu beneran nggak ya makan org kalo beneran sich jadi takut saya kalo renang di pantai gitu.

    ReplyDelete
  97. @anakkucing: due to your contribution, you gain level up...hahahaakkk....nice commt...4TU...

    @bro En: Soal rekaman azzacove, saya yakin 99,9% hoax.
    ahahahaakkkk...akhirnya ane punya temen spndapat...rkaman yg ane imel wkt itu tyt pny azzacove...
    well, nais wiken efriwan... (^_^m)

    ReplyDelete
  98. *--Black_Jack--*May 2, 2010 at 2:08 AM

    @Koe_Chink :

    Saya kurang sependapat dengan anda. Gak mungkin orang yang mengantarkan barang (kurir) menggunakan/mengambil barang yang akan disampaikan.

    Lagi pula awak Mary Celeste kan udah terdaftar sebagai "AWAK" Mary Celeste oleh pemilik kapal tersebut (istilahnya jaman skarang ada SIM ama KTP).

    Jadi tidak mungkin awak Mary Celeste rela Berpesta-pesta sejanak sambil menggunakan barang yang dititipkan dan mengorbankan karirnya sebagai awak Mary Celeste (kecuali yang ngajak perta itu adlah orang/sekelompok orang yang telah dikenal awak Mary Celeste).

    Selain itu, apakah di abad 18 sudah ada operasi plastik ?

    PEACE V(^_^)V

    ReplyDelete
  99. Yup, saya dukung teori terakhir. Paling logis menurut saya. Ketika sebuah rekor buruk dibuat, maka satu cara adalah menjualnya. apabila tidak bisa dijual, lebih baik ditinggalkan saja. tapi sebenarnya lebih baik membongkarnya untuk dijadikan kayu bakar saja.

    ReplyDelete
  100. yang aneh knp layar hanya robek?
    jika memang di hadang badai tiang kapal bisa saja patah dan berantakan.....

    nice posting brother enigma........saya suka misteri lautan cariin lagi ya!!!!

    ReplyDelete
  101. bang enigma..merci udah muatin soal penumpang titanic yah,...nih ada saran lg dr qtoy...kl muat segitiga bermuda kn uda biasa..gmn kl bang enig nyari soal kapal2 ato pesawat2 yg pernah ilang di segitiga bermuda n diketemuin lg...tp kn katany g pernah ada bangkai penumpangya...

    bte, analisis bang enigma lagi ga begitu 'menggigit' niyh..tp q ttp fans enigma dunk

    ReplyDelete
  102. cara penyampaian yang enak untuk dibaca dan di pahami.salam kenal

    ReplyDelete
  103. @Qtoy: kalo ada bangkai kapal yg sdah lama tenggelam dan ditemukan kembali, lalu tdk ada bangkai penumpang, sy kira cukup wajar. Soal analisis, saya rasa tdk semua hal perlu dianalisis. Yg penting2 saja. Kalo km blg akhir2 ini analisis sy tdk menggigit, malah saya bingung krn sepertinya akhir2 ini sy tdk pernah menganalisis apapun. Hehe : )

    ReplyDelete
  104. Postingan minggu lalu ya....
    terlambat juga saia....

    ReplyDelete
  105. Hermawan

    1. Jika mereka menghilang karen water spout saya
    rasa bukan hanya layarnya robek, kapalpun
    pasti
    karam jika dilihat dari kerusakan layarnya
    2. Resiko ledakan its more imposible

    Menurut saya yang paling masuk akal yaitu Teori Eiese dan pembunuhan oleh Kru Dei Gratia.

    Mengapa tidak mungkin Kru Dei Gratia,
    1.diartikel ini tertulis bahwa kondisi tong
    alkohol kosong dan tidak berbau.
    2.Kedua kapal mempunyai tujuan yang sama
    Jawab
    1.Tong tersebut tidak berbau alkohol karena
    sesungguhnya isinya cuma air bukan
    alkohol(bisa jadi itu adalah akal busuk dari
    Dei Gratia untuk mengelabui cerita ini).
    2.Dei Gratia merusak salah satu bagian kapal
    calsete sehingga mereka memerlukan bantuan
    jika ada kapal yang berlayar di dekat mereka.
    3.mereka dapat memotong perjalan dapat dilihat
    di peta atau globe, Dei Gratia menemukan
    Calsete di dekat porugal bukankah ketika ke
    Italia jalur kapal harus membentuk huruf U,
    jika mereka di Portugal jarak antara new york
    dan TKP semakin dekat karena hanya ditarik
    lurus.
    4. Bisa jadi Dei Gratia merampok Calsete sesudah
    bongkar muat kapal, bukankah lebih masuk akal
    merampok uang dibanding barang bawaanya.

    ReplyDelete
  106. bang, gak posting about noah ark..???
    lg booming2nya ne hehe ..
    pgn tw gmn logika abang menjelaskan hal ini ^_^

    ReplyDelete
  107. @Hermawan:saya setuju dgn pendapatmu karena sebelum pergi dari pelabuhan kapten briggs berbincang-bincang dgn kepten dei gratia,dan mungkin saja walaupun kapten dei gratia adalah temannya briggs mungkin saja dia mempunyai dendam yg terpendam,jadi saat itu kan di dekat selat gibraltar mumpung tdk ada kapal lain dan penduduk yg melihat mereka tanpa basa-basi mereka pun langsung menyerang awak kapal mary celeste dan mayatnya pun dibuang ke laut,setelah itu untuk tong alkohol yg kosong mungkin kosong karena alkoholnya untuk merayakan bahwa mereka telah berhasil merebut kapal dan setelah itu merobek layar kapal itu dan berkata bahwa awak kapalnya telah hilang secara misterius dan sekoci pun dilepaskan agr terlihat seperti awaknya melarikan diri karena sesuatu.Maaf kalo teori saya seperti konspirasi

    ReplyDelete
  108. Semakin banyak saja misteri di dunia kita ini. Tapi dalam misteri Mary Celeste adalah sebuah perampokan. Tapi siapa yg tau????

    ReplyDelete
  109. Boss Enigma, saya ada artikel nih... Mungkin menarik perhatian, kira2 hoax gak... (ular piton segede gaban... hehehe)

    http://regional.kompas.com/read/2010/05/02/05303464/Wow.Piton.Mati.Diangkat.Pakai.Ekskavator

    ReplyDelete
  110. kayanya komentar bang anonymous masuk akal jg, soalnya kapal terdekat dan satu jalur hanya dei gratia,dan mereka mempunyai jalur/tujuan yg sama...nice posting bang enigma

    ReplyDelete
  111. @Anonymous: Soal penemuan Noah's Ark, saya yakin itu hoax.

    ReplyDelete
  112. bro enigma, bagaimana pendapat bro tentang ini
    http://www.kaskus.us/showthread.php?t=3998525
    http://www.kaskus.us/showthread.php?t=3991243
    http://www.kaskus.us/showthread.php?t=3835200

    ReplyDelete
  113. iya tuh, setuju sama brother., nanti kalo suatu saat saya sudah tidak tahu ngapain lagi, saya juga bisa menjelaskan jika di tahu 2234, bumi akan hancur, tapi akan dibangun lagi, dan untuk smentara manusia tinggal di luar angkasa,, populasi tinggal sedikit, tidak ada lagi yang namanya negara, yang ada hanya ETAH, setidaknya begitulah kami menjelaskan planet kami pada makhluk dari planet UTANA.. kami sudah mampu berkomunikasi dengan alien lewat teknologi yang dikembangkan seorang btator (pada tahun 2176 gelar profesor sudah tidak ada lagi karena setiap penelitian dilakukan berkelompok demi mencapai tujuan secara cepat dan tepat)..
    tuh kan, saya juga bisa mengarang.. wkakakakakaak..

    ReplyDelete
  114. Bro Enigma,bahas tentang fenomena ALAY dong.
    ALAY itu hoax apa bukan sih?
    HEHEHEHEHE:)

    ReplyDelete
  115. bang kalo selat gibraltar itu katanya kan atlantis tempatnya dulu di situ kan bang?

    ReplyDelete
  116. @marno: tidak tepat spt itu. Selat gibraltar itu pilar herkules. Sdgnkan atlantis disebut berada di sebrang pilar herkules.

    ReplyDelete
  117. Aduuh,..maap baru baca email,..

    Pendaftaran Kapal:
    -Adalah tempat /Negara di mana kapal itu di daftarkan/registrasi...dan bukan tempat dimana kapal itu di buat,...kalian pasti tau bahwa indonesia tempat produksi kapal2 Tanker/Supply dari negar2 Dubai....nah kapal2 itu tidak di daftar kan Di Indonesia dan Dubai,..justeru Daftar Di PANAMA,..Mengapa??bebas pajak kalee...hehhehe

    Pemilik Kapal:
    - adalah perorangan/suatu badan usaha yg memiliki kapal,...pemilik kapal tidak menjalankan usaha pelayaran-(alias hanya memiliki) selalunya mereka men-charter-kan kapal2 miliknya kepada Perusahaan Pelayaran,.memang benar ada juga Pemilik Kapal yg juga memiliki Perusahaan Pelayaran dan mengoperasikan sendiri kapal2nya..itu biasa

    -TAPI: Status Kebangsaan Seorang Kapten Kapal TIDAK ADA hubungannya dengan KEPEMILIKAN suatu kapal,...
    -Kapten/Nakhoda: adalah Perwira Kapal yg diangkat dan ditunjuk oleh Perusahaan Pelayaran,untuk melayarkan kapalnya....

    Kesimpulan: itu Biasa/wajar kapal Indonesia Di Daftarkan Di Port Registry PANAMA....normal2 aja....

    ReplyDelete
  118. Baiklah,..untuk menjabarkan se-realita mungkin kejadian ini saya sudah mendapatkan data2 yg bisa saya gunakan,...tapi saya butuh waktu..sebab saya sedang tugas...

    Semua Info yg berkaitan dengan Navigasi Pelayaran selalunya tercatat dalam Log Book,..atau Jurnal Deck...namun Awak Kapal Dei Gratia yang menemukan Catatan Pelayaran tidak menuliskan detail pelayaran di kisahnya....

    Saya akan menentukan posisi kapal ini nanti,..sebab saya harus menjangka peta terlebih dahulu...jadi saya hanya bisa bilang begini:

    -Kapal di hantam badai topan/angin kencang yang menyebabkan layar robek,dan semburan air laut yang tersedot ke angin puting beliung menyebabkan ombak besar,tentu saja efeknya besar pada kapal dan muatan..ya benar bahwa alkohol bisa meledak jika terguncang kuat,(coba aja kocok sebotol bir lalu buka tutupnya..josss)
    ketika situasi sudah tidak ada harapan,..kapten memutuskan Abandon Ship alias Meninggalkan Kapal...dengan membawa:
    1-Dokumen Kapal
    dari semua isi muatan/kargo di suatu kapal,..yang paling utama adalah Dokumen Kapal,..tanpa Dokumen Kapal,kapal tdk bisa masuk ke pelabuhan manapun!
    2-Sextan dan Kronometer,..ini diperlukan untuk membaring(mengukur dan menetukan posisi sekoci/kapal dilaut),..sekoci memang tdk dilengkapi alat ini,..jadi kapten membawanya
    3-Ransum,..mereka tdk bawa ransum banyak,...sebab sekoci tdk sebesar yang kalian kira...toh mereka belum bgtu jauh berlayar..asumsi saya tgl 7 des 1872 kapal berangkat,..tgl 5 des 1872 kapal ditemukan:hanya 4minggu
    -kapal butuh angin untuk berlayar,jadi kecepatan kapal sllu berubah2,sedangkan sekoci menggunakan dayung dan strategi angin..bisa lebih cepat tiba di daratan..
    4-semua awak kapal di bawa
    nah,...kalian bertanya Misteri 9 Tong??
    ah..jangan berspekulasi...itu biasa aja...gk semua Tong yg ada diatas kapal HARUS berisi..jadi begini
    tertulis diatas:

    "Kargo berupa 1.701 barel alkhol ditemukan masih dalam keadaan lengkap. Namun ketika muatan itu dibongkar di Genoa, 9 tong barel ditemukan kosong. Tetapi tidak terlihat adanya bekas kebocoran ataupun bau alkohol yang tercium keluar."

    Kalian harus teliti: 9tong itu memang kosong,dan bukan berisi Alkohol saat di muat karena itu tidak terlihat/tercium bau alkhohol..itu normal...1701 Barel itu 270.459Liter tapi ukuran berapa liter tong yang mereka gunakan untuk memuat Alkohol??tidak ada keterangan diatas..
    ok.1 barel itu 159liter,..jadi ada sekitar 1353Tong(1tong=200Liter) berisi Alkohol..Kapal GT282 bermuatan 270Ton msih normal,...

    Justeru saya ingin bertanya: ada tidak laporan dri Pelabuhan terdekat tentang penemuan Sekoci yg mereka gunakan...jika tidak: mereka tidak selamat dari pusaran angin dan tenggelam,.berarti semua isi sekoci sdh didasar laut.

    Kalian pasti membantah dengan keterangan: Tidak adanya Laporan Badai saat itu,...siapa bilang semua Badai terdeteksi dengan mudah pada tahun 1872??hahhaaaa.....saat ini saja saya sedang lihat angin puting beliung melingkar manis di selat singapura,..ada tidak laporan di TV/BMG memberitakan??tentu saja tidak ada.

    ReplyDelete
  119. Tambahan:

    Pertama: mengacu pada SOLAS(safety of life at sea) tahun 74....Kapal GT282 pada tahun 1872 TIDAK MUNGKIN memiliki SEKOCI.....
    Jadi yang digunakan mereka bukan sekoci,..tapi Perahu Dayung Bantu bisa yg muat banyak org untuk mencapai pantai saat labuh jangkar.

    ReplyDelete
  120. ahahaayyy...welcome back bro Haryadi...
    btw, ane mo nanya...apa di "dunia per-kargo-an" ada regulasi barang angkut? maksude ky posting ini, alkohol yg gimana yg boleh diangkut...gt? atokah smua barang bolh2 aja dibawa?
    'misi ya bro En...heheheee.... (^_^m)

    ReplyDelete
  121. Noah Ark:

    Saya sudah lihat di google earth,..memang bentukny aseperti kapal yg sangat besar(dilihat dari atas)....posisi Kapal Nuh tersebut sudah bergeser dari posisi awalnya,..saya sudah lacak kebenarannya,..seorang teman di Turki mengatakan
    "Benar,inilah bankai kapal Nuh yg sudah menyatu dengan tanah"
    bahkan sekarang menjadi tempat wisata....cek di mbah google aja,..Noah Ark

    ReplyDelete
  122. Aw3ng;

    Ada donk,...Kargo itu bermacam2,..Alkohol termasuk dalam Muatan Barang Berbahaya..dan ADA Regulasi IMO(International Maritime Organisation)..masuk dalam MARPOL'78.,Meski bukan bidang saya di Pengawasan Barang Berbahaya,...tapi saya tahu hal ini,sebab saya di Patroli Laut yang mengawasi semua kegiatan kapal di alur pelayaran di wilayah kerja saya

    ReplyDelete
  123. Aw3ng; jelas donk semua barang boleh di angkut dengan mengikuti peraturan MARPOL'78 ,.....tapi saat Mary Celeste berlayar,peraturan ini belum ada...tahun 1978 baru dijabarkan,..sedangkan Peraturan Keselamatan di laut(berhubungan dengan adanya Sekoci wajib diatas kapal) itu terbit tahun 1974....SOLAS namanya....

    ReplyDelete
  124. @mas haryadi : wow.... hebat.... kerja di perkapalan yah? pengetahuannya soal laut & kapal luas.... :)

    ngomong2, saya mau tanya :
    "asumsi saya tgl 7 des 1872 kapal berangkat,..tgl 5 des 1872 kapal ditemukan:hanya 4minggu"

    engg.... berangkat tgl 7, ditemukan tgl 5??? apa saya yg salah, ato emang ada kesalahan ketik?
    maaf, klo saya yg salah.... hehehehe :)

    ReplyDelete
  125. Wah, saya sudah ketinggalan kereta..hehe..
    Bravo Blog misteri Enigma! Semakin hari blog ini semakin maju dengan komentator-komentatornya yang kreatif :)

    Mary Celeste.. Akankah misterimu terkubur bersamamu?

    Karena informasi yang ada terbatas, kita menduga berdasarkan data sekunder, maka lahirlah spekulasi dan teori.

    Saya baca-baca di Wikipedia, sepertinya misteri ini memang belum mempunyai penjelasan yang memuaskan.

    Yang paling kuat adalah teori mengenai risiko ledakan wine yang mengandung alkohol dari ruang penyimpanan. Menurut teori ini, ke-9 alkohol yang ditemukan kosong ini terbuat dari kayu oak merah yang lebih berpori yang menyebabkan alkohol merembes pelan-pelan sampai habis. Gesekan antara tong-tong ini menimbulkan percikan api yang menyebabkan asap membubung dari ruang penyimpanan. Hal ini membuat kapten dan awak kapal panik dan memutuskan meninggalkan kapal dengan perahu sekoci. Tapi sayang, tali penghubungnya dengan Mary Caleste putus karena faktor alam (ombak kuat, tali rapuh). Mereka semuanya akhirnya tidak selamat. Tragis.

    Tapi, teori itu masih mempunyai kelemahan. Di wikipedia di jelaskan bahwa kejadian lenyapnya seluruh penghuni Mary Caleste diselidiki oleh 'Boarding Party'. Terdapat fakta yang tidak mendukung teori risiko ledakan:

    1. Main hatch aman. mungkin maksudnya tidak ada tanda-tanda ledakan.

    2. Tidak tercium bau asap alkohol yang seharusnya masih dapat tercium sampai saat dilakukannya penyelidikan itu. Saya rasa asap alkohol memang bersifat seperti ini. Parfum Paris wanginya akan tercium lebih kuat jika dicampur alkohol kadar tertentu bukan? Di samping konsentrasi wewangian-nya juga mempengaruhi.

    3. Tidak ada bukti alkohol berada di luar tong.

    4. Jika seandainya teori yang mengatakan alkohol itu merembes dari tong diterima, maka belum ada penjelasan yang memuaskan untuk hal itu. Teori sementara mengatakan itu karena perbedaan suhu.

    Saya pribadi tidak menganggap ini benar. Saya rasa perbedaan suhu tidak menjelaskan sama sekali merembesnya alkohoal dari kayu oak. Jika kita berbicara tentang perubahan suhu dan pemuaian logam, dan bukan pori-pori kayu oak merah, maka itu baru berhubungan.

    Di samping itu, saya juga memiliki keberatan pribadi untuk menerima teori ini:

    1. Teori ini berpusat pada kepanikan yang melanda kapten Briggs melihat asap dari ruang penyimpanan. Hal ini bisa dikonfrontir dengan fakta bahwa kapten Briggs dan para awaknya adalah pelaut yang berpengalaman. Saya rasa kata 'berpengalaman' di sini, memang benar-benar merujuk pada tingkat kemampuannya yang teruji/handal di setiap situasi. Maka deskripsi 'kepanikan melanda', sepertinya tidak sesuai.

    2. ''Oke, bisa saja kan itu karena kapten Briggs belum pernah membawa muatan alkohol sebelumnya..?''

    Tapi, saya rasa kapten Briggs cukup bijak membedakan mana asap kebakaran (hitam pekat) dan mana yang asap ledakan uap alkohoal yang sepertinya tidak berpotensi besar menimbulkan kebakaran.

    3. Dalam percobaan yang dilakukan Eigel Wiese, saya rasa bahan bakar dan material tong yang diujicobakan untuk reka ulang, sangat tidak sesuai. Eigel Wiese menggunakan butanol dan bukan wine yang sebenarnya (mengandung etanol), dan tong yang berbahan kertas. Tentu saja ini tidak representatif. Selain itu, reka ulang ini sama sekali tidak menunjukkan bagaimana alkohol merembes dari tong kayu oak merah, dan mengapa bisa muncul percikan api..

    4. Ditambah dengan penemuan-penemuan oleh 'Boarding Party' di atas, saya makin pesimis.

    (Bersambung...)

    ReplyDelete
  126. (Sambungan...part 2)


    Mungkin di misteri ini, sangat cocok diterapkan 'selalu ada sisi yang lain' tagline blog misteri ini :)

    Saya ingin menelaah ulang teori-teori yang ada. Mungkinkah ada sesuatu yang terlewatkan?

    Saya mengelompokkan penyebab lenyapnya penghuni kapal Mary Celeste, menjadi beberapa:

    1. Faktor alam yang kemudian memaksa kapten Briggs dan awaknya meninggalkan kapal. Seperti: badai-topan hebat, waterspout, gempa bumi, tsunami,

    Well, masing-masing dari faktor alam di atas sudah dijelaskan di wikipedia, lengkap dengan argumen yang menyangkalnya. Saya setuju dengan argumen penyangkalan yang diajukan.
    Saya lebih melihatnya pada logika umum. Jika ada badai, gempa bumi di laut, waterspout, atau bahkan tsunami, apakah anda lebih memilih meninggalkan kapal bertiang dua dan berlayar besar dan di bawah kendali penuh, dengan menggunakan perahu sekoci?? Daripada tetap di atas kapal, dan melakukan sesuatu, misalnya mengubah arah haluan ke arah yang lebih aman??

    Oya, jika anda berminat membaca spekulasi dan teorinya di wikipedia, Mr.Enigma telah mencantumkannya juga, ini link-nya:

    en.m.wikipedia.org/wiki/Mary_Celeste?wasRedirected=true


    2. Faktor yang datang dari manusia:

    1. Perampokan. Sepertinya tidak, karena tidak ada tanda kekerasan dan barang-barang berharga (perhiasan, uang) tetap ada.

    2. Pemberontakan.
    Tidak ditemukan motif yang kuat awak kapal melakukan hal ini. Dari penelusuran, Kapten Briggs adalah orang yang baik, apalagi tiran.

    3. Mabuk.
    Kapten dan awak kapal mengambil 9 tong wine, kemudian mereka mabuk, dan melakukan hal-hal gila, seperti terjun ke laut (dan sebagainya yang membuat mereka lenyap dari kapal). Pertanyaannya: lalu bagaimana dengan istri dan anak kapten Briggs yang berumur 2 tahun, apakah mereka mabuk-mabukan juga dan terjun ke laut? (Hahaha..)
    Hal ini semakin bertambah aneh, bagaimana mereka menghabiskan 9 tong wine itu? Sekaligus? Apakah mereka tidak ingat mati? Ataukah mereka mabuk-mabukan hampir setiap saat? (Hehe..)

    Di samping itu, di wikipedia di tulis bahwa kapten Briggs menganut abstinen terhadap minuman beralkohol, artinya tidak boleh minum minuman yang memabukkan!

    (Bersambung...)

    ReplyDelete
  127. (Sambungan...part 3A)


    4. Awak kapal Dei Gratia membunuh seluruh penghuni kapal, kemudian merekayasa cerita agar mendapatkan keuntungan atas statusnya sebagai 'penyelamat'.
    Argumen yang membantah hal ini:

    1. Subjektif: kapten Briggs dan kapten kapal Dei Gratia (kapten Morehouse) bersahabat sejak muda dulu. Apakah yang membuat kapten Morehouse membunuh seluruh penghuni Mary Caleste, termasuk wanita dan anak-anak?? Apa motifnya? Dendam? Dendam karena apa??

    2. Objektif: hasil investigasi terhadap Mary Caleste, tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan, tetesan darah dan sebagainya.


    Golongan ketiga, saya kategorikan 'special case':

    1. Awak kapal menghirup spora jamur yang mengandung zat halusinogen atau memakan bahan makanan yang mengandung halusinogen, yang membuat mereka berhalusinasi dan terjatuh ke laut.

    Benarkah demikian? Dari manakah sumber halusinogen-nya? Apakah semua penghuni kapal itu terjun ke laut, mengapa?? Apakah anak kapten Briggs juga menghirup halusinogen dan terjun ke laut??

    Objektif: wikipedia menulis, bahwa kadar halusinogen yang tersebar di udara dalam kapal haruslah sangat tinggi, dan sepertinya memang bukan ini.
    Investigasi terhadap Mary Caleste tidak pernah menemukan hal ini. Tidak ada jamur aneh yang ditemukan.

    Lagipula jika ini benar, seharusnya masih halusinogen masih ada dalam kapal, dan bisa mempengaruhi orang-orang yang masuk ke kapal setelah kejadian lenyapnya seluruh penghuni Mary Celeste.


    2. Klaim Asuransi Palsu
    Saya pribadi menilai inilah yang kurang ter-elaborasi.
    Wikipedia menulis ini:

    ''On November 5, 1872, under command of Captain Briggs, the Mary Celeste docked on New York City's East River and took on board a cargo of 1,701 barrels of commercial alcohol intended for fortifying Italian wines on behalf of Meissner Ackermann & Co. It was worth about $35,000 and HEAVILY INSURED in Europe. The Mary Celeste then set sail from Staten Island for Genoa, Italy.''

    Perhatikan kata yang saya kapital-kan: HEAVILY INSURED. (Diasuransikan dengan biaya sangat besar)
    Pertanyaannya:
    Seberapa besar asuransinya?
    Wikipedia menginformasikannya (dengan referensi):

    ''There was no evidence of piracy or foul play, nor of mutiny, struggle or violence. Eventually, the salvagers received payment, but only one-sixth of the $46,000 ($681,000 in current money) for which the ship and its cargo had been insured, suggesting the authorities were not entirely convinced of the Dei Gratia crew's innocence.''

    Asuransi kargo wine itu senilai 46.000 dolar zaman itu, dimana itu melebihi nilai ke-1701 tong wine itu, yaitu 35.000 dolar.

    (Bersambung...)

    ReplyDelete
  128. (Sambungan... Part 3B)



    Apa kata wikipedia tentang ini?

    ''Insurance fraud has been cited as a possible
    explanation.[citation needed] This requires that Briggs and Morehouse colluded and that Captain Briggs assumed a new identity. However, the insurance premium to be paid was not a great amount of money. Moreover, the ship belonged to James Winchester, not Benjamin Briggs. A staged incident
    would have required much risk for a very modest profit.''

    Yang dimaksud dengan asuransi di sini adalah asuransi kargo. Tapi kalimat ini: ''Moreover, the ship belonged to James Winchester, not Benjamin Briggs'', menyiratkan asuransi kapal Mary Caleste.

    Mengenai klaim asuransi kapal, adakah indikasi penenggalaman Mary Celeste pada kisah ini? Saya rasa tidak. Lagi pula jika kapal ini tenggelam, maka asuransinya diperoleh pemilik kapal, bukan kapten kapal, yaitu James Winchester. Adakah kemungkinan James Winchester berkolusi dengan Briggs?
    Hmm, bisa saja, tapi tidak ada indikasi kesangajaan menenggelamkan kapal. Lagi pula tidak bisa dipastikan berapa asuransi yang diterima James Winchester jika klaimnya diterima, karena keterbatasan informasi. Bisa saja asuransi yang diperolehnya lebih kecil daripada harga pembelian Mary Celeste.

    Sekarang masalahnya adalah asuransi kargo. Siapakah yang menerima asuransi? Yang jelas (saya rasa) bukan kapten Briggs. Yang akan menerimanya adalah orang yang mengasuransikannya yaitu si pengirim barang, George W. Blatchford.

    Lalu apa hubungannya dengan asuransi??

    Sebenarnya (bagi saya) klaim asuransi palsu adalah sebagai trigger saja.
    Di wikipedia dijelaskan bahwa awak kapal Dei Gratia dianggap sebagai 'penyelamat', dan dinyatakan bebas dari segala dugaan (innocence), karena tidak ada bukti yang membuatnya bersalah. Imbalannya, mereka berhak mendapatkan 1/6 dari asuransi kargo wine (46 ribu dolar, 681 dolar zaman kini), yaitu 113.500 dolar sekarang. Sangat besar bukan? Kurang lebih 1,1 milyar rupiah.

    Kemudian saya memikirkan kalimat ini: 'melihat sisi yang lain'. Bagaimana jika Kapten Briggs dan Kapten Morehouse MEREKAYASA ini semua demi keuntungan minimal 1/6 dari asuransi kargo wine ( 1,1 milyar rupiah) ini??
    Mungkin pada awalnya perkiraan mereka lebih besar lagi. Dan itu semua terlihat menggiurkan. Mungkin Kapten Briggs sedang terdesak ekonominya? Tapi karena apa? Nanti saya mau menunjukkan imajinasi ekstrem saya..hehe :)

    (Bersambung...)

    ReplyDelete
  129. (Sambungan...part 4)

    Saya berpikir, misteri lenyapnya penghuni kapal Mary Caleste adalah misteri yang direkayasa, yang memang diinginkan terlihat seperti misteri dan tentu saja membingungkan dan meninggalkan ketidakpuasan.
    Menurut saya, sebagian besar keadaan Mary Celeste saat ditemukan adalah rekayasa yang briliant.

    1. Kompas bisa jadi dipecahkan.

    2. Persediaan makanan selama 6 bulan, terlihat tak tersentuh atau berkurang drastis.

    3. Kertas coretan yang kelihatan seperti kalkulasi yang belum selesai.

    4. Sextant dan chronometer yang hilang.

    5. Tidak ada tanda-tanda kekerasan, bercak darah.
    Saya rasa ini bertujuan menyelamatkan posisi awak/kapten Dei Gratia atas tuduhan merencanakan pembunuhan atas penghuni kapal Mary Celeste.

    5. Layar robek, pintu palka dibuka, sehingga air menggenang setinggi 1,1 meter.

    6. Sembilan tong wine kosong.
    Menggiring opini orang untuk berspekulasi pada ledakan yang membuat kapten Briggs panik, dan meninggalkan kapal.

    Nah, keenam poin di atas telah menimbulkan misteri yang sangat besar, dengan kesan yang didapat: penghuni kapal Mary Caleste meninggalkan kapal karena sesuatu dengan tergesa-gesa.

    Saya berpikir, 9 tong wine kosong saat ditemukan, dan tidak ditemukan ada tanda-tanda wine merembes atau berada di luar tong, adalah karena ke-9 tong itu TIDAK PERNAH berisi wine. Tapi sesuatu yang lain. Saya kira isinya persediaan makanan, mantel, pakaian, dsb yang dibutuhkan selama pelayaran. Mereka perlu tempat rahasia menyimpannya, agar benda-benda itu yang berada di kapal dapat memberi kesan bahwa mereka tidak sempat membawanya saat evakuasi. Selain itu 9 tong wine yang kosong dapat menggiring opini ke risiko ledakan karena asap/uap alkohol, sebagaimana 'teori risiko ledakan'.

    Sextant dan chronometer sengaja dibawa untuk navigasi. Tidak adanya alat ini di kapal, tetap wajar, karena kita bisa menganggapnya bahwa kapten Briggs memerlukannya saat di atas sekoci setelah evakuasi.

    Lenyapnya dokumen-dokumen penting membuat kabut misteri semakin tebal karena membingungkan. Bisa saja ini disengaja oleh kapten Briggs, atau memang karena dia membutuhkannya.

    Rusaknya 2 pipa di Mary Celeste (wikipedia), bisa saja disengaja, agar kabut misteri semakin tebal, agar muncul spekulasi-spekulasi yang nantinya secara 'maksa' diterima sebagai bagian dari penjelasan.

    Mengenai layar kapal yang robek, itu juga bisa disengaja, atau murni karena faktor alam: badai, ombak besar, dsb.

    (Bersambung...)

    ReplyDelete
  130. (Sambungan...part 5)

    Mengenai adanya air setinggi 1,1 meter di kapal, bisa karena air hujan yang tertampung, atau air laut yang masuk ke kapal, saat kapal menerjang ombak besar tanpa kendali. Hal ini bisa jadi memang yang diharapkan oleh kapten Briggs dengan membuka palka.


    Berikutnya, muncul pertanyaan: jika begitu, kemana mereka akan pergi??

    Pertanyaan ini sangat menarik bagi saya.
    Di wikipedia dijelaskan tentang logbook kapten Briggs. Dimana Mary Celeste bertolak dari Staten Island, New York tanggal 7 November 1872. Log terakhir ditulis tanggal 24 November 1872 di buku Log, dan 25 November di slate (batu tulis kapal).

    Teori ini dibangun atas asumsi rekayasa awak kapal Mary Celeste, bisa saja kapten Briggs juga memanipulasi catatan log perjalanan. Tapi, saya menganggap ini sebagai hampir dapat dipercaya. Dengan demikian sampai log terakhir, Mary Celeste telah berlayar selama 17 atau 18 hari. Saya rasa pada hari itu Mary Celeste sedang melewati Azores, kepulauan di Atlantik.

    Jarak antara Staten Island (New York) dengan Azores kurang lebih 3.952 km.
    (Sumber: www.trueknowledge.com/q/distance_from_new_york_to_azores)

    Dengan kecepatan kapal brigantine (kapal layar bertiang 2) rata-rata 7 knot (en.allexperts.com/q/Sailing-1650/eightenth-century-three-masted-2.htm)
    Maka dapat diperkirakan berapa hari seharusnya Mary Celeste berlayar sampai di Azores.

    Saya mengkonversi 7 knot, yaitu sama dengan 12,96 km/jam di sini:
    www.convertworld.com/en/speed/Knot.html

    Itu artinya perjalanan sampai ke Azores memakan waktu selama:
    3.952 : 12,96 = 304,9382 jam , sama dengan 12,70 hari.

    Jika kita pertimbangkan faktor cuaca, misalnya ombak besar, angin kencang yang tidak sesuai arah tujuan, dan sebagainya, maka waktu yang tadinya hanya 12 hari, bisa menjadi lebih panjang yaitu 17 hari (7 November - 24 November).

    Saya menduga kuat bahwa kapten Briggs telah merencanakan pergi ke pulau terdekat di Azores dengan menaiki perahu sekoci tipe 'yawl' (wikipedia), saya rasa cukup besar untuk 10 orang dan berlayar ke pulau Azores terdekat. Ini gambar 'yawl':
    en.m.wikipedia.org/wiki/Yawl

    Kapten Briggs merencanakan menuju salah satu pulau Azores, dimana sebelumnya untuk mengimbangi keterlambatan Dei Gratia beberapa hari, kemungkinan kapten Briggs memutuskan untuk melambatkan kecepatan kapal. Saya rasa selain faktor cuaca, ini adalah sebab keterlambatan sampai di Azores 5 hari dari perhitungan di atas.
    Selanjutnya Mary Celeste dibiarkan melaju tanpa kendali memanfaatkan aliran arus dan angin menuju selat Gibraltar.

    Berikut ilustrasinya:

    www.maryceleste.net/images/mc_chart.gif

    ''Jika demikian, siapa saja yang mengetahui rekayasa ini?''

    Saya rasa kapten Briggs dan awak kapal Mary Celeste telah paham rencana ini. Tapi kalau Dei Gratia, saya rasa cuma kapten saja. Awak kapalnya tidak mengetahuinya. Karena semakin banyak yang tahu, kemungkinan terbongkarnya rekayasa ini semakin besar.

    ''Oke, oke, lantas dimana letak keuntungannya''?

    Keuntungannya terletak pada imbalan yang diterima awak Dei Gratia atas 'penyelamatan' Mary Celeste yang terombang-ambing 'secara misterius'. Mungkin sebelumnya kapten Briggs dan Morehouse menaksir imbalan yang lebih tinggi daripada yang sekarang ( 1,1 milyar rupiah). Uang itu kemudian dibagi.

    Tapi, bagaimana dengan kapten Briggs dan awaknya?

    Ada 2 kemungkinan. Selamat, sampai di Azores, menjalani hidup dengan identitas baru, kemudian menerima uang imbalan bagiannya.
    Atau, nasib malang, perhitungan mereka meleset, dan akhirnya mereka meninggal di laut karena tersesat... Tapi kemungkinan yang pertama saya rasa lebih kuat.

    (Bersambung...)

    ReplyDelete
  131. (Sambungan... part 6)


    Next, kira-kira apa motif kapten Briggs yang menurut informasi, bereputasi baik itu melakukan hal yang kurang terpuji ini?

    Well, walaupun secara subjektif perasaan kita 'kurang rela' menerima teori ini, tetapi secara objektif, hal ini mungkin saja terjadi.
    Faktor keuangan keluarga kapten Briggs bisa menjadi motif.

    Nah di sinilah saya ingin berimajinasi yang sedikit ekstrem, mengembangkan horizon kemungkinan sejauh mungkin.

    Saya pikir motif kapten Briggs melakukan ini semua adalah karena putrinya Sophia Mathilda Briggs yang masih berusia dua tahun.

    Coba anda amati fisik, terutama wajah Mathilda secara saksama. Saya merasa ada yang ganjil. Wajahnya terlihat lebih tua dari usianya. Wajah kurus, alis mata kanan tidak simetris dengan yang kanan. Rambut kepala tidak tumbuh (atau rontok). Anak usia 2 tahun normalnya sudah memiliki rambut yang lebat pada usia ini. Ini mengindikasikan adanya kerontokan rambut secara dini.
    Secara umum, adanya ketidaknormalan fisik dan indikasi penuaan dini. Secara medis hal ini disebut PROGERIA:

    en.m.wikipedia.org/wiki/Progeria?wasRedirected=true

    Tubuh menua secara cepat. Pada anak-anak dapat teramati gangguan pertumbuhan secara umum. Dan manifestasi klinis yang beragam, seperti kerontokan rambut, kulit kering dan berkerut, epifisis tulang menutup. Sel-sel menua dengan cepat. Kelainan-kelainan jantung dan pembuluh darah karena degenarasi sel-sel jantung dan pembuluh darah. Biasanya tubuh menjadi 'ringkih' karena menua dengan cepat. Tidak menutup kemungkinan sel imun tubuh juga berkurang, karena degenari sum-sum tulang. Ini menyebabkan si anak dengan progeria sering sakit-sakitan.

    Mungkin keadaan inilah yang memaksa kapten Briggs nekat mengambil jalan pintas, demi kesembuhan anaknya.

    Yup, mungkin ini tidak pernah terungkap dalam riwayat Mary Caleste, karena pola pikir yang ada mengenai misteri Mary Celeste, saya rasa kurang/tidak memungkinkan membuat hubungan terhadap keadaan Mathilda Briggs. Sehingga hal ini terabaikan begitu saja.

    Oya, teori ini mungkin juga menjelaskan mengapa Kapten Briggs mengajak putri kecilnya Mathilda Briggs dan istrinya ikut dalam pelayarannya. Karena tidak mungkin mereka berpisah, sebab setelah kejadian ini, mereka harus hidup sebagai orang yang baru di tempat yang baru.

    Mungkin surat yang dikirimkan kapten Briggs kepada ibunya di Massachusets beberapa hari sebelum keberangkatannya (wikipedia) adalah surat tanda perpisahan dengan ibunya dan juga anak laki-lakinya yang diasuh ibunya, Arthur. Karena di kemudian hari, kapten Briggs kemungkinan besar tidak bisa mengunjungi mereka lagi,.. atau... bisa berkunjung, tapi dengan penampilan dan identitas yang baru.

    Yah, itu adalah sedikit imajinasi ekstrim saya. Tapi bisa saja yang terjadi bukan demikian. Tapi karena motif ekonomi lain.

    Tapi jika ingin dieksplor lebih lanjut, sebenarnya kapten Briggs dan awak kapalnya tidak perlu sampai menukar identitas dan bersembunyi dari publik untuk memberi kesan mereka telah lenyap dalam kabut misteri, atau meninggal. Ia dan awaknya bisa saja muncul lagi ke publik dengan cerita heroiknya bertahan di lautan melawan kematian. Tapi ternyata tidak, kita tidak pernah mendengar berita bahwa kapten Briggs dan awaknya muncul lagi ke publik. Karena bisa jadi, jika kapten Briggs dan awak kapalnya masih hidup, dia berpikir bahwa risiko terkuaknya rekayasanya menjadi lebih besar, jika dia muncul ke publik, karena memungkinkan pihak berwenang 'mengendus' rekayasa ini.

    Hmm.. Semua tulisan ini hanya teori saya saja, yang mungkin memiliki titik lemah di sana-sini. Jika anda mempunyai pendapat/tanggapan/kritik terhadap opini saya ini, jangan sungkan untuk diungkapkan... :)

    ReplyDelete
  132. Bang, suka nonton ato baca manga Death Note, gak ? Tolong bahas dong. Beneran apa hoax tuh ? Pernah ada ceritanya, tapi gw lupa

    by: £

    ReplyDelete
  133. Reyra .
    Ka Chris keren bgt analisis.nya ! Sy jd fans kka nih , hahaha
    Hmm , tp td dtulis kalo (menurut kka) 9 tong itu gak pernah berisi alkohol n mungkin aja diisi makanan , baju ato apa gtu , apa nanti,nya ga ktauan ? Bukannya alkohol ngeluarin bau yg khas ? Nah kalo dstu bkan bekas alkohol otomatis bau itu ga ada dong ? Ato mungkin emang ga ada yg nyium bau alkohol ? Hehehehe , tlg pnjelasannya ya kaak :))

    ReplyDelete
  134. Aw3ng : Wah gw salah tulis tu,..bulan November harusnya....7 Nov 1872 thx ralatnya,...hahhhahahaaa

    ReplyDelete
  135. Sekedar flash back ke abad 18..

    dahulu mereka belum mengenal sekoci,..saya bru saja bertanya tentang alat apa yg para pelaut gunakan untuk menyelamatkan diri jika kapal karam??

    surprise jawabannya: Tong Kosong dari Kayu oak!!

    coba hitung jumlah awak kapal Mary Celeste dan jumlah 9 tong kosong,...ini bukan Tong untuk memuat Alkohol,..ini untuk menyelamatkan diri...

    agak aneh memang,namun Tong2 itu memiliki tali buat pegangan dan bisa di fungsikan untuk mengambil air tawar ke daratan jika diperlukan...

    ReplyDelete
  136. Buat Chris:

    panjang analisa (wikipedia) yang anda tulis,..saya sanggah satu hal saja..
    Kapten Kapal boleh membawa Keluarganya Berlayar bersama diatas kapal,bahkan Perwira Kapal(mualim I/II-masinis I/II)juga di ijinkan membawa keluarga,tentu saja mengacu pada peraturan keselamatan pelayaran.dan itu masih berlangsung sampai hari ini,.ini hal yang NORMAL,...saya tidak melihat unsur Rencana Tersembunyi hanya dengan membawa Keluarga berlayar,...bgtu sanggahan saya

    ReplyDelete
  137. @Reyra: hi Reyra, salam kenal ya :)

    Mengenai 9 tong wine yang ditemukan kosong, bisa saja Kapten Briggs sudah mempersiapkannya terlebih dahulu. Isinya memang bukan wine, bisa jadi perlengkapan yang nantinya diperlukan saat di atas sekoci. Hmm..itu mungkin makanya jenis kayu ke-9 tong itu agak beda dengan yang lain, yaitu dari jenis kayu oak merah.

    Mengenai bau, memang tak akan tercium. Karena memang tidak berisi wine. Jika tongnya dibuat semirip mungkin, apalagi proses pemuatan kargo ke kapal dilakukan di bawah pengawasan Kapten Briggs, maka manipulasi itu makin berjalan dengan mulus.

    ReplyDelete
  138. @bung Haryadi: terimakasih atas tanggapan anda.

    1. Saya mendasarkan teori 'Rencana Tersembunyi' itu bukan karena Kapten Briggs membawa keluarganya,..karena menurut saya wajar saja.
    Saya mengajukan teori 'Rencana Tersembunyi' karena saya menilai teori-teori yang ada belum memberikan penjelasan yang memuaskan. (Sekali lagi) ini hanya menurut penilaian saya saja.
    Kemudian saya berusaha 'memandang dari sisi yang lain', 'thinking out of the box' bahwa sebenarnya terbuka kemungkinan 'Rencana Tersembunyi' kapten Briggs. Semuanya bisa lebih masuk akal jika ini adalah rekayasa. Detail dan idenya sudah saya tuangkan dalam komentar saya.

    2. And btw, lebih tepatnya, dari hasil re-evaluasi saya terhadap teori-teori mengenai Mary Celeste yang ada di wikipedia, mengantarkan saya pada teori yang saya ajukan di atas..

    ReplyDelete
  139. @Chris: Menarik, ternyata foto sophia mathilda yang saya pasang bisa membuat kamu berkesimpulan ke progeria. Sebenarnya, saya tidak melihat anak itu terkena progeria. Percaya deh, anak dua tahun banyak juga yang masih botak.

    Tapi, anggaplah ia terkena progeria dan anggaplah Briggs menipu utk mendapat 1,1 milyar (dibagi-bagi lagi dgn awak sehingga mungkin Briggs cuma dapat 300-500 juta), lalu membuat identitas baru.

    Ohya, Progeria sampai sekarang belum ada obatnya.

    Jika kamu punya anak yang sakit dan dibilang sama rumah sakit KALAU OBATNYA BELUM DITEMUKAN, apakah kamu akan mencari uang ratusan juta untuk mengobatinya? saya rasa tidak.

    Sekarang, anggaplah Briggs menganggap dengan ratusan juta bisa menyembuhkan Sophia. Jika ia sudah mendapatkan uang ratusan juta tersebut, pergi kemanakah ia selanjutnya?

    Membawa Sophia ke rumah sakit utk pengobatan, atau membawanya bersembunyi di pulau?

    Just a thought Chris.

    ReplyDelete
  140. Chris:
    thx salam kenal kembali.....,
    oh ya mengenai 9 Tong lagi,..nara sumber yang saya tanya mengenai alat penyelamat sebelum terbit SOLAS'74 dan menjawab dengan simple "sebuah tong kayu",.adalah pelaut senior yang sudah keliling dunia dan bergaul dg berbagai bangsa,..apakah kalian tau bahwa kapal2 abad 18 selalu membawa serta Ayam jantan saat berlayar??itu juga mereka jelaskan loh.....
    Mabuhay buat juragan Enigma,...(pls jangan komen Foto profil fb saya)hahhahahahaa

    ReplyDelete
  141. @Mr. Enigma: terus terang, saya senang sekali ditanggapi oleh anda :)

    1. Ya, mungkin mengenai progeria banyak yang akan berpendapat beda dengan saya. Makanya saya tidak menyebutkannya sebagai teori yang pasti. Saya menyebutnya sebagai 'imajinasi saya yang sedikit ekstrem', karena saya rasa kata-katanya lebih pas dan tidak terkesan 'maksa'.

    2. Benar, progeria memang belum ada obatnya, karena merupakan penyakit mutasi gen.

    3. Mengenai pertanyaan Bang Enigma:

    ''Jika kamu punya anak yang sakit dan dibilang sama rumah sakit KALAU OBATNYA BELUM DITEMUKAN, apakah kamu akan mencari uang ratusan juta untuk mengobatinya?''

    Sebelumnya, sebelum saya mempostkan komentar, saya juga sampai pada pertanyaan yang kurang lebih sama intinya dengan pertanyaan Bang Enigma.

    Pertanyaan itu akan muncul JIKA diasumsikan kapten Briggs TELAH mengetahui mengenai perihal penyakit putrinya, progeria.

    Namun kenyataannya, kapten Briggs tidak tahu sama sekali mengenai penyakit putrinya itu. Kenapa? Karena progeria pada waktu itu, katakanlah pada saat pelayaran tahun 1872, BELUM diketahui sama sekali.
    Ilmuwan baru mengenal penyakit ini pertama kali pada tahun 1886, yaitu 14 tahun setelah kejadian Mary Celeste.
    Berikut kutipan wikipedia:

    ''Progeria was first described in 1886 by Jonathan Hutchinson[10] and also described independently in 1897 by Hastings Gilford.[11]
    The condition was later named Hutchinson-Gilford Progeria syndrome (HGPS).

    (en.m.wikipedia.org/wiki/Progeria?wasRedirected=true)


    4. ''Sekarang, anggaplah Briggs menganggap dengan ratusan juta bisa menyembuhkan Sophia. Jika ia sudah mendapatkan uang ratusan juta tersebut, pergi kemanakah ia selanjutnya?
    Membawa Sophia ke rumah sakit utk pengobatan, atau membawanya bersembunyi di pulau?''


    Saya rasa, apapun bisa dilakukan oleh seorang ayah demi putri kecilnya tercinta.
    Tentu saja, kapten Briggs akan membawa anaknya berobat, kalau perlu ke seantero dunia, asalkan anaknya sembuh. Menuju pulau/daratan terdekat (pulau Azores) milik Spanyol, adalah tujuan berlabuhnya segera setelah meninggalkan kapal. Saya yakin kapten Briggs mampu melindungi jati dirinya yang sebenarnya, seandainya di pulau tersebut berpenghuni (saya yakin berpenghuni). Azores adalah kepulauan milik Spanyol, dengan bahasa dan kultur Spanyol. Hmm.. Walaupun juga tidak bisa dipastikan, tetapi kemungkinan kapten Briggs dan awaknya yang notabene adalah American, German, Danish,dsb , tidak dikenali tetap terbuka. Dengan keluwesannya saya rasa, kapten Briggs bisa menjaga identitas mereka. Penampilan dan bahasa juga bisa diubah, ditambah teknologi dokumentasi seperti foto, ataupun telekomunikasi-informasi zaman itu tidak semaju sekarang, itu semua memungkinkan Kapten Briggs, awaknya dan istrinya bisa hidup dengan identitas baru tanpa dicurigai.

    ReplyDelete
  142. @bung Haryadi:
    Saya juga senang mendapatkan tanggapan dari anda :)

    Memperhatikan kalimat-kalimat ini:

    ''coba hitung jumlah awak kapal Mary Celeste dan jumlah 9 tong kosong,...ini bukan Tong untuk memuat Alkohol,..ini untuk menyelamatkan diri...''

    Dan ini:

    ''nara sumber yang saya
    tanya mengenai alat
    penyelamat sebelum terbit SOLAS'74 dan menjawab dengan simple "sebuah tong kayu",.


    Hmm..saya rasa anda mengatakan ke-9 tong itu adalah sebagai alat penyelamat. Walaupun saya kurang tahu detail teknik penyelamatannya dengan menggunakan ke-9 tong itu, tapi saya kira ke-9 tong itu dibawa keluar kapal.

    Masalahnya adalah, ke-9 tong wine tersebut, tidak ditemukan berada di luar kapal ataupun di tempat lain di kapal, tetapi ditemukan di ruang penyimpanan dalam keadaan kosong. Ini berarti ke-9 tong wine tersebut tidak pernah dipindahkan ke luar dari ruang penyimpanan, dan tidak juga digunakan sebagai 'alat penyelamat'.

    Ini kutipan tulisan Mr.Enigma:

    "Kargo berupa 1.701 barel alkhol ditemukan masih dalam keadaan lengkap. Namun ketika muatan itu dibongkar di Genoa, 9 tong barel ditemukan kosong.''

    ReplyDelete
  143. what a post, bung enigma. menarik, seperti biasa :)

    and what an analysis, bung chris, bung haryadi. senang membaca komen2 anda :)

    salah satu yang (entah kenapa) saya yakini benar adalah anggapan bahwa kondisi kapal memang SENGAJA dibuat sedemikian rupa, dan sejauh ini menurut saya itu hal yang membuat semuanya jadi masuk akal(silakan koreksi jika saya salah). Tapi pendapat saya tentang siapa pelakunya terbelah antara kapten/awak Dei Gratia, atau persekongkolan kedua kapal.

    1) kapten dan awak Dei Gratia. tidak adanya bukti kekerasan ataupun darah di kapal bukan berarti tidak ada kejahatan yang terjadi. Imajinasi saya (saya ulangi: IMAJINASI SAYA), kapten dan awak Mary C dibuat lumpuh oleh kapten/awak Dei Gratia(dibius atau apalah. Kedok 'sahabat' justru membuat rencana ini lebih mudah dilakukan) lalu dibuang ke laut (dilempar begitu saja atau dihanyutkan dengan sekoci) dan kapalnya 'diutak atik'. Motif : 1/6 dari asuransi kargo (mengutip info dari bung chris).

    2)persekongkolan dua kapal. setuju sama bung chris: Dei Gratia dan Mary C mengincar 1/6 dari asuransi kargo, lalu dibagi 2. Saya juga sependapat dengan bung chris bahwa tidak adanya darah atau bukti kekerasan adalah indikasi Mary C untuk menyelamatkan posisi awak/kapten Dei Gratia atas tuduhan perencanaan pembunuhan atas penghuni kapal Mary C.

    Saya tidak melihat adanya indikasi hal ini dilakukan hanya oleh kapten/awak Mary C tanpa adanya campur tangan Dei Gratia. Tidak ada untungnya bagi mereka. Kecuali kalau mau cari sensasi.

    Ngomong2, tentang tong yang diindikasikan tidak berisi alkohol sejak awal, bukannya seharusnya ada catatan kargo mengenai itu? Bagaimana menurut anda?

    Just a thought brothers...

    u-tell

    ReplyDelete
  144. @haryadi : engg..... Ngomong2, yg ngeralat tgl itu saya. Bkn mas aw3ng. Hohoho ^0^v

    ReplyDelete
  145. Reyra .
    @ ka Chris : Iya salam knal jg ya ka . .
    Oia dea lpa soal pengawasan kapten kpal . .
    Hehehe , thx ya kak . .

    ReplyDelete
  146. Buat Chris:

    :-D Anda terpancing juga akhirnya...
    Kapal layar dua tiang pada 1872 meletakkan bermacam2 barang di Palka,..hanya 9 tong barel tidak berarti ke-9 tong tersebut ada dalam manifest kapal(termasuk daftar muatan)dan harus berisi Alkohol.Daging babi,ikan kering,stok makanan juga disimpan di palka,palka itu bertingkat,dan memiliki dinding pemisah,bukan ruang kosong plong....perhatikan sekali lagi:

    .."Kalian harus teliti: 9 tong itu memang kosong,dan bukan berisi Alkohol saat di muat karena itu tidak terlihat/tercium bau alkhohol..itu normal...1701 Barel itu 270.459Liter tapi ukuran berapa liter tong yang mereka gunakan untuk memuat Alkohol??tidak ada keterangan diatas..
    ok.1 barel itu 159liter,..jadi ada SEKITAR 1353Tong(1tong=200Liter) berisi Alkohol..Kapal GT282 bermuatan 270Ton msih normal,..."

    lihat,..saya menuliskan jumlah Tong dengan total 1701Barel.....yaitu 1353Tong....dan 9 Tong yang mereka temukan kosong di ruang kargo/palka belum tentu termasuk dalam Manifest kapal.

    Bijaklah bila menyalin:
    Sekedar flash back ke ABAD 18..
    dahulu mereka belum mengenal sekoci,..saya bru saja bertanya tentang ALAT apa yg para pelaut gunakan untuk menyelamatkan diri jika kapal karam??

    surprise jawabannya: Tong Kosong dari Kayu oak!!

    coba hitung jumlah awak kapal Mary Celeste dan jumlah 9 tong kosong,...ini bukan Tong untuk memuat Alkohol,..ini untuk menyelamatkan diri...

    agak aneh memang,namun Tong2 itu memiliki tali buat pegangan dan bisa di fungsikan untuk mengambil air tawar ke daratan jika diperlukan..."

    Anda sudah bisa temukan jawaban jika membaca dengan benar,jika kurang paham saya jelaskan:

    Cara menyelamatkan diri dengan Tong??
    BENAR...tong kosong itu mengapung jika kapal tiba2 karam di hantam ombak 5Meter! kamu cukup mendekat ke tong tong itu dan meraih tali pegangannya...kamu pasti mengapung.dulu saya belajar berenang di danau memakai Drum Bertali...hahaaaaa...

    Tapi awak Mary Celeste menggunakan Perahu Dayung untuk menyelamatkan diri,..sebab kapal hanya kemasukan air dari ombak yg menghempaskan kapal,mereka sempat menurunkan perahu(bukan sekoci)sebab sekoci itu wajib pada tahun 1974...SOLAS namanya.
    Jika kejadiannya Kapal Mary Celeste tenggelam dihantam ombak,...beritanya berubah"Kapal Dei Gratia menemukan 2 orang selamat berpegangan pada tong kosong"

    ReplyDelete
  147. Buat Lica: hahhaa,.iya Lica....jdi malu nih,.soalnya silap 2x...hhahaha...thx ralatnya ya..:-)

    salam kenal,mari berbagi ilmu

    ReplyDelete
  148. buat Anonymus: Imajinasi boleh2 saja....tapi Kapten Briggs juga memiliki Saham atas kapal tersebut loh..

    Dan tong kosong dalam manifest,...selalu ada tong kosong cadangan untuk berlayar,..gunanya banyak,bisa buat nampung air hujan atau untuk kegunaan lainnya,....dan di letakkan juga di palka(arti luas palka diatas)

    ReplyDelete
  149. Myheart2105 berkata...

    Chriii...~ss akhirx km mncul jg!! ^0^v
    Analisisx mantap!
    Progeria?,, wehehe q gak kpikiran, tp mang seyh wjhx aneh,, xixixi...
    Emg kliatanx teori km lbh msuk akal aja,, eh, u-tell jg spndpt,,
    Hi u-tell... ^_^v

    ReplyDelete
  150. Wah, sudah ramai komentarnya.. :)

    @u-tell: rupanya anda juga memikirkan kemungkinan rekayasa..
    Mengenai kemungkinan pertama, itu karena ulah kapten/awak kapal Dei Gratia. Hmm..bisa saja begitu. Tapi menurut saya, bukan.
    Ada beberapa poin yang memberatkan penerimaan kemungkinan itu:

    1. Bagaimana kapten dan/atau awak kapalnya melumpuhkan penghuni kapal Mary Celeste? Dengan meracuni makanan? Kapan mereka meracuninya, sedangkan mereka telah terpisah jarak waktu 10 hari? Apakah mereka mengendap-endap masuk ke dapur/tempat penyimpanan makanan Mary Celeste sebelum kapal itu berlayar?? Bukankah itu hampir mustahil dilakukan, karena kemungkinan besar bisa ketahuan oleh awak M. Celeste.
    Kemudian, tentunya sangat sulit menentukan pada makanan/bahan makanan/benda mana harus dikontaminasi dengan racun? Bisa saja rencana tidak berhasil sebab penghuni sama sekali tidak berkontak dengan racunnya.

    Kemudian juga harus dipikirkan kapan racun bereaksi, melumpuhkan atau bahkan membunuh seluruh awak kapal. Jika semua penghuni kapal terbunuh lebih cepat, maka kemungkinan kapal menyimpang dan tidak sampai menuju selat Gibraltar sangat besar. Itu artinya Dei Gratia akan kesulitan atau bahkan kehilangan Mary Celeste. Kemudian, jika mati lebih awal, maka mayat kemungkinan besar membusuk dan bisa meninggalkan jejak yang dapat dilacak oleh investigator profesional.

    Itu semua, jika diasumsikan adalah racun. Bagaimana dengan gas beracun?
    Saya rasa juga kurang kuat, karena saya meragukan ada senjata pembunuh seperti ini pada zaman itu. Selain juga teknologi penyembur gas (sprayer) yang saya rasa tidak ada pada zaman itu. Jika gas tidak pekat, artinya tidak disemburkan langsung ke hadapan korban, hanya berupa asap di ruang terbuka, maka hal itu menyebabkan dosis letal tidak tercapai, karena konsentrasi gas tersebar.
    Ditambah lagi, jika hal ini tidak dilakukan serentak terhadap masing-masing penghuni kapal, maka kemungkinan besar akan ada perlawanan dari awak Mary Celeste. Tanda-tanda kekerasan dapat teridentifikasi.

    2. Ini yang paling memberatkan. Jika ini ulah kapten atau awak kapal Dei Gratia, maka mustahil rasanya hal ini terjadi. Sebab, Mary Celeste telah berlayar lebih awal 10 hari daripada Dei Gratia. Dengan kecepatan biasa pun, saya yakin, Mary Celeste tidak akan terkejar oleh Dei Gratia. Sehingga ini mementahkan kemungkinan 'silent murdering' oleh awak kapal Dei Gratia.


    Mengenai ini:

    ''Ngomong2, tentang tong yang diindikasikan tidak berisi alkohol sejak awal, bukannya seharusnya ada catatan kargo mengenai itu? Bagaimana menurut anda?''

    Ya, itu jika semuanya dalam keadaan 'normal-normal saja'. Justru karena ini rekayasa sedemikian rupa, makanya seandainya memang ada catatan kargo, hal itu (tong yang tidak berisi alkohol) tidak terdeteksi.
    Saya rasa, si pengirim barang menyerahkan proses pemuatan kargo wine kepada kapten Briggs, dan dia mempercayai Kapten Briggs, dan memang wajar demikian, karena kapten Briggs mempunyai reputasi yang baik selama ini.

    ReplyDelete
  151. @bung Haryadi:
    Saya mengajukan teori saya berdasarkan data dari wikipedia, yang saya rasa valid. Hampir seluruh point dalam wikipedia memiliki referensi (ditandai dengan pemberian nomor yang dicetak superscript), yang sewaktu-waktu dapat di cross-check.

    Hmm..saya telah mendengar opini anda, dan saya sangat appreciate. Tapi saya peribadi menyanggahnya.

    Alasan saya:

    1. Di wikipedia tidak menyebutkan adanya 'tong cadangan' yang berfungsi bukan sebagai tempat wine.

    2. Ke-9 tong wine yang kosong itu ditemukan dari ruang penyimpanannya. Dari 1701 tong wine yang dimuat, pada saat diperiksa ternyata 9 diantaranya kosong.
    Saya telah mengutipkan tulisan Mr.Enigma tentang ini di komentar saya sebelumnya.

    3. Di wikipedia, kata ''barrel'' memang dimaksudkan sebagai media penyimpanan, BUKAN sebagai ukuran.

    Kutipan dari wikipedia (en.m.wikipedia.org/wiki/Mary_Celeste?wasRedirected=true) :

    ''The cargo of 1,701 barrels of alcohol Devreau reported, was in good order. However, when it was eventually unloaded in Genoa, NINE BARRELS WERE FOUND TO BE EMPTY.''

    Silakan cermati kalimat yang saya kapitalkan.

    Jika kata 'barrel' diterjemahkan ke bahasa Indonesia sebagai 'tong', maka saya rasa memang tidak salah. Sebab logis jika mengatakan '9 tong alkohol kosong', tapi tidak demikian jika dikatakan '9 barrel alkohol kosong'.

    ReplyDelete
  152. @Shikamaru nara: maaf ya, pertanyaan kamu baru terbaca oleh saya..hehe :)

    ''nama kk chris mungkin kristanto ya?? semester 6 kah ??
    sok tahu mode on T_T feeling sich O_O ''


    Hehe..bukan :)
    Chris adalah nama depan saya.

    Pertanyaan kamu selanjutnya..jawabannya adalah...hehe..secret ^^v

    ReplyDelete
  153. Aku pmbaca setia Enigma. Mau komen. Kayaknya bung chris anda niat banget ya m'analisis. Tapi aku stuju dgn teori kamu. Salut, kamu memikirkn sgala kmungkinan dgn detil. Brapa lama menulis komentar analisisnya?

    Oot dikit nih. Aku pernah bc komentar yg blg bg Enigma adlh chris itu sndiri. Mmg trlht aneh, tp dr gaya ngomong kayaknya mirip. Bgaimana jika trnyata ini bnar??? Wkwkwkwk... blog misteri ini trnyata tdk kalah misterinya dgn porstingan2nya...

    Ingat..ingat! Selalu ada sisi yg lain!!...wkwkwkwk...peace bro n sis :p

    ReplyDelete
  154. Buat bung Chris:

    1Tong Barrel adalah 159Liter,....benar bgtu maka 1701Tong Barel(Barel bukan Satuan penyimpanan).Anda salah..
    Diatas Saya menghitung jumlah Tonnage dan Muatan kapal,..Tahukah anda bahwa sebuah kapal kargo dengan GT282 bisa memuat 3x lebih besar dari GT kapal itu sendiri?Dan hasil konversi saya hasilnya:
    masih banyak tempat kosong dikapal yang bisa diisi apasaja,.apalagi hanya 9 buah tong wine kosong.
    Barel itu ukuran VOLUME,contoh lain adalah:mililiter,liter,kubik,kubik cm,cubic meter,cubic inchi,cubic feet,gallon,pints,dry pit dll..

    Anda harus melihat dari sisi pengalaman pelaut untuk kasus semacam ini,..jika anda mengatakan 9 tong kosong itu harus masuk daftar manifest,sementara peruntukannya adalah provision store(Barang dan perlengkapan selama berlayar) ,..maka anda akan ditertawakan orang....

    Sudah saya jelaskan,..di palka itu BUKAN hanya berisi muatan sesuai manifest,ini Kapal tahun 1872....berbeda dengan kapal setelah tahun 1974 dimana IMO mengatur semuanya,..di palka itu juga terdapat Provision Store...saya tahu itu..sebab saya pelaut...
    Wikimedia anda anggap akurat??saya bahkan bisa mengubah data2 tersebut jika saya inginkan..Cukup beri masukan dan edit saja...
    perlu diketahui sedikit,..Bahkan saya sudah komplen ke Wikimedia atas sebuah foto yang salah tahun untuk kota Tanjung Pinang 1900.

    Peristiwa real ketika berada dilaut tidak sesimple menulis diatas kertas...

    Anda tidak bisa membayangkan ombak besar menerjang kapal hingga oleng disaat perwira kapal sedang mengkalkulasi jarak tempuh yang tersisa,ombak tinggi menghantam lambung kapal,merusak bagian2 kapal yang rapuh lalu air lautpun masuk ke palka hampir memenuhi dek,..dan angin berputar menyapu layar hingga robek,semua awak kapal panik,berusaha berpegangan pada tali temali tapi justeru terlempar kelaut!

    Kapten berusaha tidak panik,memutar haluan kekiri dan memerintahkan awak kapal yang tersisa untuk melepaskan perahu dayung,bergegas ia mengambil sextant,kronometer,dokumen kapal dan segera meninggalkan kapal,
    angin semakin kencang awan semakin hitam mereka mengikat diri satu sama lain dengan tali panjang agar tidak terpisah,..lalu terjun menstabilkan perahu..bersusah payah menurunkan isteri dan anak Kapten Briggs sementara kapal semakin tidak terkendali dibelakang mereka,akhirnya perahu kecil terdorong keluar dari pusaran arus yang mulai naik kelangit....menjauh dari Mary Celeste yang terus dimainkan ombak!!namun nasib bicara lain...sebuah ombak besar menghantam perahu dayung dan menenggelamkan semuanya yang masih saling terikat dengan tali...

    Apa yang tersisa?tidak ada...ini kejadian alam yang normal.Bagaimana Imajinasi anda tentang musibah dilaut??

    ReplyDelete
  155. @bung Haryadi:

    ''Anda harus melihat dari sisi pengalaman pelaut untuk kasus semacam ini,..jika anda mengatakan 9 tong kosong itu harus masuk daftar manifest, sementara...''


    Saya tidak menafikan pengalaman melaut anda, karena anda adalah seorang pelaut dan saya bukan. Tentu anda sangat paham tentang pelayaran :)

    Hmm...sepertinya perbedaan titik pandang kita adalah tentang 'barrel'. Anda menganggapnya sebagai UKURAN VOLUME sebagaimana satuan ukuran volume yang lain seperti liter, gallon, cubic feet, dsb.
    Seperti kalimat anda ini:

    ''Buat bung Chris:
    1Tong Barrel adalah
    159Liter,....benar bgtu maka 1701Tong Barel(Barel bukan Satuan penyimpanan).Anda
    salah..''

    Dan ini:

    ''Barel itu ukuran
    VOLUME,contoh lain
    adalah:mililiter,liter,kubik,kubik cm,cubic meter,cubic inchi,cubic feet,gallon,pints,dry pit dll..''

    Saya rasa kemudian anda membangun asumsi anda atas dasar itu (bahwa ''barrel'' yang disebutkan dalam literatur berbahasa Inggris, menurut anda adalah satuan volume).

    Sedangkan saya memandang kata ''barrel'' yang disebutkan dalam literatur berbahasa Inggris itu, bukan sebagai satuan volume, melainkan sebagai MEDIA PENYIMPANAN, seperti TONG kayu.

    Mungkin anda telah membaca argumen saya ini, yang saya kutip dari wikipedia, dan sepertinya anda menilai wikipedia tidak reliable. Yang ini:

    3. Di wikipedia, kata ''barrel'' memang dimaksudkan sebagai media penyimpanan, BUKAN sebagai ukuran.
    Kutipan dari wikipedia
    (en.m.wikipedia.org/wiki/Mary_Celeste?wasRedirected=true) :

    ''The cargo of 1,701 barrels of alcohol Devreau reported, was in good order. However, when it was eventually unloaded in Genoa, NINE BARRELS WERE FOUND TO BE EMPTY.''

    Silakan cermati kalimat yang saya kapitalkan.
    Jika kata 'barrel' diterjemahkan ke bahasa Indonesia sebagai 'tong', maka saya rasa memang tidak salah. Sebab logis jika mengatakan '9 tong alkohol kosong', tapi tidak demikian jika dikatakan '9 barrel alkohol kosong'. ''

    Well, artikel wikipedia memang bisa diedit. Tapi saya tidak memandangnya se-skeptik itu. Wikipedia mempunyai sistem 'citation' dengan penomoran ditulis superscript yang merupakan REFERENSI sumber klaim. Jadi, dapat di cross-check sewaktu-waktu. Dan pemalsuan data pada dasarnya bisa diketahui.
    Mengenai pemalsuan biasanya sering diiringi dengan absenny 'citation' yang menjadi referensi.
    Jika anda menanyakan saya, apakah saya mempercayai wikipedia 100 persen? Jawaban saya: tidak.

    (Bersambung...)

    ReplyDelete
  156. (Sambungan... Part 2)

    Tapi tidak apa-apa, jika anda menyangsikan wikipedia sebagai sumber argumen saya.
    Saya menemukan sumber yang saya rasa SANGAT reliable, yaitu ini:

    www.history.noaa.gov/stories_tales/maryceleste.html

    Itu adalah website NOAA milik Pemerintah AS.

    Saya kutipkan kalimat yang mendukung argumen saya, bahwa kata ''barrel'' yang dimaksud adalah MEDIA PENYIMPANAN, dan BUKAN satuan ukuran volume:

    ''Nine barrels were found empty at Genoa on March 26th, 1873''

    Dan ini:

    ''Each barrel PROBABLY contained 50 gallons. Such barrels would be approximately 30 inches high, 20 inches in diameter at the head and 24 inches at the bung.''

    1. Kutipan kalimat yang di atas merupakan perkiraan NOAA mengenai ukuran ''barrel''. Hal itu mengindikasikan ''barrel'' sebagai MEDIA PENYIMPANAN, yang mana dalam bahasa Indonesia diterjemahkan sebagai TONG.

    2. Perhatikan kata yang saya kapitalkan: 'PROBABLY', jika kata ''barrel'' yang dimaksud adalah SATUAN VOLUME, maka tidak seharusnya NOAA memperkirakan/tidak pasti berapa ekuivalen gallon-nya.

    3. NOAA adalah website Pemerintah AS. Dan pengiriman kargo 1701 barrel (tong) wine dikirim dari Staten Island, New York, AS.
    Saya rasa sangat kuat alasan, jika kata ''barrel'' yang dimaksud adalah ukuran volume, maka itu adalah menurut standar AS.

    NOAA memperkirakan 1 ''barrel'' wine di Mary Celeste kurang lebih 50 gallon.

    Mari kita lihat, jika benar ''barrel'' yang ditulis literatur berbahasa Inggris itu adalah ukuran volume, maka SEHARUSNYA dia akan cocok dengan hasil konversi barrel-gallon dalam sistem AS.

    www.asknumbers.com/barrel-to-gallon.aspx :

    1 Barrel [Fluid] = 31 US Gallons

    Jika anda mengetikkan kata kunci ''Convert barrel to gallon'' di Google, maka di atas hasil pencarian, Google menuliskan ini:

    ''1 US beer barrel = 31 US gallons''

    Anda lihat, 1 ''barrel'' wine di Mary Celeste, tidak sama dengan konversi standard. Dan ini memang masuk akal, jika ''barrel'' yang dimaksud adalah MEDIA PENYIMPANAN (tong).
    Dan ingat ini adalah argumen ke-3 saya yang terpisah dari 2 argumen sebelumnya.

    Berdasarkan data di atas maka saya tetap pada pandangan saya bahwa yang dimaksud 'barrel' dalam literatur Inggris itu adalah MEDIA PENYIMPANAN (tong), yang saya rasa Mr.Enigma juga berpandangan yang sama :)


    Dan oya, saya mau menegaskan kembali pandangan saya, bahwa 9 tong ditemukan kosong itu merupakan bagian dari 1701 tong wine yang dikapalkan.

    Dalam website NOAA di atas disebutkan:

    ''Nine barrels were found empty at Genoa on March 26th, 1873: they had been in the hold since November 3rd, when Captain Briggs reported that the vessel was in “beautiful trim”. The barrels were not reported at Genoa as broken, merely empty, so it so it may be assumed that their contents had seeped away gradually.''

    Oya, mengenai kemungkinan bencana di laut menurut pandangan saya, saya telah menuliskannya dalam komentar-komentar sebelumnya.
    Trims atas tanggapannya ya :) Mohon maaf jika ada kata-kata yang kurang berkenan.

    ReplyDelete
  157. mati melawannya,nie yg komen orang2 pintar semua..,jadi minder,tapi menurut imajinasi ekstrem saya awak mary celeste dibunuh oleh ninja klan pasir hitam Ozunu yg bernama raizo(ninja assar sin)btw paling tidak saya bisa mengungguli si chris dalam hal ''berimajinasi ekstrem'' hehehe..piss(ga mutu mode:ON)

    ReplyDelete
  158. Dewa-krisna said...

    @chris: brotha, kamu kalo kmen 'ganas' jg ya.. Aku kira km awalx gk serius bikin kmennya, soalnya kamu pke acara minta maaf sgala, kalo teori km bnyk kelemahannya disana-sini..gak taunya..wkwkwk..

    Aku trkesan sm kmen analisis km, kyknya emg ditulis pke otak yg brilian..haha..jgn GR ya!

    Q ska sm bgn ini:

    ''Saya ingin menelaah ulang
    teori-teori yang ada. Mungkinkah ada sesuatu yang
    terlewatkan?''

    Haha..gw suka gaya loe! Aku tringat dgn dosen pmbimbg aku saat skripsiku dkritik abis2an..wkwkwk...

    @ bung/kapten haryadi: bner tuh yg dblg bung chris, ada argumenny lg. Maaf ya, kalo aku prhtkan dr kmen anda, kayaknya anda terlalu menyombongkn status pelaut anda...si chris analis pke argumen logis n rfrensi, kalo anda kayaknya lbh ngandelin anggepan+pngalaman anda aja..
    Mgenai msalah kt barel, emg itu artinya tong. Di artikel Enigma kan dah dibilang + lg bukti2/argumen dr chris..
    Tp btw, gud job lah broda,..

    ReplyDelete
  159. Myheart2105 berkata...

    @chris: ck..ck..ck (speechless..)

    ReplyDelete
  160. Akhirnya kalian menanyakan Sumber Referensi,...saya sudah kirim bukti2 ke Bung Enigma untuk di pertimbangkan,..sebab sumber Konversi saya adalah alat sehari2 yang saya gunakan untuk bekerja,...sedangkan Muatan Sesuai Manifest dan Muatan keperluan kapal juga dalam bentuk foto kegiatan saya,..dan sebuah foto Kapal Layar yang saya periksa beberapa waktu lalu utk perbandingan Palka kapal layar,..jadi bicara referensi, saya katakan sejujurnya:
    Dulu saya pelaut , namun saat ini saya Harbour Master ,surat perintah tugas saya adalah Patroli Laut....apakah suatu kesombongan menuliskan rutinitas saya menghadapi hal semacam ini???Setiap tahun ada belasan Berita Acara kecelakaan kapal yang saya buat...ini rutinitas

    Saya memberikan informasi dengan identitas, agar tidak ada yang menduga2 apa pekerjaan saya.

    Jika Anonymous msh menganggap argumen saya tidak kompeten,..tidak masalah..itu hak mu

    Bung Chris,...Saya sudah menangkap maksud NOAA ,...tapi yang berwenang di dunia kemaritiman adalah International Maritime Organization(IMO) .Semua tunduk dibawah Regulasi IMO...

    Satu hal,..Harga minyak dunia di hitung per Barrel,..apakah harus ada referensi??Bukankah semua orang tahu tentang ini....

    ReplyDelete
  161. Saya akan jadi wasit untuk Chris dan Mas Haryadi soal Barrel.

    Mengenai Maksud Barrel di tulisan saya memang berbicara soal TONG, bukan ukuran Volume. Jadi, yang dimaksud dengan 1701 barrel memang adalah 1701 TONG. Karena itu saya menulis 1701 tong barrel.

    Darimana saya tahu?

    Dari wikipedia. Ini linknya:

    Barrel versi Mas Haryadi:
    http://en.wikipedia.org/wiki/Barrel_%28volume%29

    Barrel Versi Chris (dan saya tentu saja):
    http://en.wikipedia.org/wiki/Barrel

    Jadi, saya berpihak kepada argumen Chris.

    Tapi, Saya kira, kita tidak perlu mempertanyakan kompetensi Mas Haryadi. Ini cuma karena kita bukan orang Inggris atau Amerika yang ngerti dengan istilah2 seperti itu.

    ReplyDelete
  162. Thanks Bung Enigma
    Contoh foto drum diatas kapal tanker yg saya kirim adalah Contoh Muatan selain Manifest kapal,..seandainya saya jumpa Tong Barrel kayu diatas kapal,.pasti saya kirim...tapi yg ketemu drum...:-D jadi saya urut dari awal saja biar clear:

    kutipan saya:
    .Kalian harus teliti: 9tong itu memang kosong,dan bukan berisi Alkohol saat di muat karena itu tidak terlihat/tercium bau alkhohol..itu normal...1701 Barel itu 270.459Liter tapi ukuran berapa liter tong yang mereka gunakan untuk memuat Alkohol??tidak ada keterangan diatas..
    ok.1 barel itu 159liter,..jadi ada sekitar 1353Tong(1tong=200Liter) berisi Alkohol..Kapal GT282 berMUATAN 270Ton msih normal,...

    Ini menyatakan Normal suatu kapal GT282 memuat 1701 barel adalahNormal,..benar link pertama dari Bung Enigma sebagai penukur volume:
    http://en.wikipedia.org/wiki/Barrel_%28volume%29


    kutipan saya:
    Justeru saya ingin bertanya: ada tidak laporan dri Pelabuhan terdekat tentang penemuan Sekoci yg mereka gunakan...jika tidak: mereka tidak selamat dari pusaran angin dan tenggelam,.berarti semua isi sekoci sdh didasar laut.

    dan,..
    Anda tidak bisa membayangkan ombak besar menerjang kapal hingga oleng disaat perwira kapal sedang mengkalkulasi jarak tempuh yang tersisa,ombak tinggi menghantam lambung kapal,merusak bagian2 kapal yang rapuh lalu air lautpun masuk ke palka hampir memenuhi dek,..dan angin berputar menyapu layar hingga robek,semua awak kapal panik,berusaha berpegangan pada tali temali tapi justeru terlempar kelaut!

    Kapten berusaha tidak panik,memutar haluan kekiri dan memerintahkan awak kapal yang tersisa untuk melepaskan perahu dayung,bergegas ia mengambil sextant,kronometer,dokumen kapal dan segera meninggalkan kapal,
    angin semakin kencang awan semakin hitam mereka mengikat diri satu sama lain dengan tali panjang agar tidak terpisah,..lalu terjun menstabilkan perahu..bersusah payah menurunkan isteri dan anak Kapten Briggs sementara kapal semakin tidak terkendali dibelakang mereka,akhirnya perahu kecil terdorong keluar dari pusaran arus yang mulai naik kelangit....menjauh dari Mary Celeste yang terus dimainkan ombak!!namun nasib bicara lain...sebuah ombak besar menghantam perahu dayung dan menenggelamkan semuanya yang masih saling terikat dengan tali...

    Apa yang tersisa?tidak ada...ini kejadian alam yang normal.Bagaimana Imajinasi anda tentang musibah dilaut??

    ini cocok dengan link dari Bung Chris pada bagian ending,.maaf saya baru saja buka linknya,maren dari hape mulu,agak berat bukanya....

    http://www.history.noaa.gov/stories_tales/maryceleste.html

    kutipan saya:
    hanya 9 tong barel tidak berarti ke-9 tong tersebut ada dalam manifest kapal(termasuk daftar muatan)dan harus berisi Alkohol.Daging babi,ikan kering,stok makanan juga disimpan di palka,...

    dan ini adalah tong pada link kedua:
    http://en.wikipedia.org/wiki/Barrel

    Kita sama2 berusaha memecahkan Misteri,...dan saya selalu komen hanya pada bidang yang saya pahami,gtu aja.....

    ReplyDelete
  163. Betul sekali. Mas Haryadi tidak salah karena Barrel juga digunakan untuk ukuran volume. Dan kompetensi mas haryadi soal kapal tidak saya ragukan. Ini cuma karena istilah2 asing saja. Dengan diskusi seperti ini, justru kita bisa menemukan pengetahuan baru dan Mas Haryadi memberikan banyak sekali pengetahuan baru mengenai kapal. demikian juga Chris.

    ReplyDelete
  164. Dewa-krisna said...

    Aku sdh lama mgikuti prkmbgan blog enigma..kalo kmen sering anonimous ajah..

    Kayakx nih postingan yg masuk ktegori superhot! Selain postingan ttg konspirasi global warming..panas membara...
    Sama jg kyk dipostingan ini. argumen2 brtebangan! berdarah-darah!
    Panah-panah brterbangan! Petir-petir dilepaskan!
    Wkwkwkwk...lebay gw :p


    Aku ngakak bc komen anonimous yg ini:
    ''mati melawannya,nie yg komen orang2 pintar semua..,jadi minder..''

    Bner2 pngakuan yg tulus...ck..ck..


    And... Akhirx mr E turun gunung jg...hahaha.. menjernihkan suasana...

    Kali ini sy sngt sngt trkesan ma kdewasaan Mr E:

    ''Saya akan jadi wasit untuk Chris dan Mas Haryadi soal Barrel.''

    Dan ini jg:

    ''Betul sekali. Mas Haryadi tidak salah karena Barrel juga
    digunakan untuk ukuran
    volume. Dan kompetensi mas haryadi soal kapal tidak saya
    ragukan...''

    Aku blajar bnyk hal d blog ini...ssuatu yg sulit diungkpkan dgn kata2..
    Tak salah jika blog ini emg bermutu! Bravo Enigma!!

    ReplyDelete
  165. Myheart2105 berkata...

    Q agk takut2 gt msuk k pstngan ini, soalx suhux lg mmanas...xixixi ^_^
    Akhirx..akhirx..om enig turun tgn jg...

    @dewa-krisna:
    Wealah,, ngomongx puitis gtuh.. Brdarah2?? (hiiy..serem >.<).. iya nih,lebay ah..

    Baidewei baswei, mas/mbak, km jg pke huruf 'x' buat nyingkt 'nya'?? Hikz..tu khan trademark aq T_T

    ReplyDelete
  166. Kaka enigma,bisa enggak masukin misteri tentang jepang gitu....soalnya penasaran sama hantu jepang....
    misalnya : Aburosumashi
    Nopperabou
    dan yg lain-lain....
    ok thx !

    ReplyDelete
  167. nama saya Albar,dan saya ingin minta tolong :

    Kaka enigma,bisa enggak masukin misteri tentang jepang gitu....soalnya penasaran sama hantu jepang....
    misalnya : Aburosumashi
    Nopperabou
    dan yg lain-lain....
    ok thx !

    ReplyDelete
  168. 1.kenapa sang kapten membawa serta istri dan anaknya turut dlm pelayaran.
    2.jlh kargo yg dibawa cukup utk menghidupi kapten serta para awak kapal.
    kesimpulan : saya cendrung utk mengaitkan hilangnya awak kapal dgn muatan adalah sebuah kasus kriminal murni,tidak berkaitan dgn alien atau bencana alam.

    ReplyDelete
  169. Abirama Vindra , Jogja .
    pertama : saya nggak setuju sama teorinya eiese . kalau mereka kabur , pasti beberapa hari atau bulan kemudian sekocinya ketemu . terus , selocinya kan cuma satu , menurut saya satu sekoci nggak mungkin ngangkut 10 orang .
    kedua : kalaupun misalnya sekocinya cukup buat 10 orang , sekoci itu nggak bakal pergi jauh dari kapalnya karena Briggs adalah kapten yang *berpengalaman* .
    KESIMPULAN : menurut saya , Morehouse dan awaknya telah bersekongkol dengan satu atau beberapa awak kapal Briggs . sehingga melakukan pembunuhan pada Briggs . mereka membunuh secara diam" seperti memberi racun sehingga awak kapal mengira dia dipanggil tiba" , awak kapal yang bersekongkol itupun mengajak berhenti sebentar menunggu datangnya kapal Morehouse untuk meminta pertolongan yang sebenarnya berusaha menguasai kapal . setelah kapal mereka datang langsunglah dilakukan pembunuhan seluruh anggota kapal lalu ditenggelamkan oleh awak kapal Morehouse dan awak yang berkhianat . mengenai tanda kekerasan , sudahkah dilakukan pengecekan di kapal Morehouse ? atau mungkin mereka disuruh melompat dari atas kapal sehingga tidak terjadinya kekerasan secara fisik . sebenarnya mereka menginginkan pihak pencari fakta mengira mereka terkena badai dan tenggelam bersama sekocinya .
    namun saya yakin belum pernah ada peneliti yang mencoba mencari mayat di dasar laut itu karena mungkin itu mustahil .sekoci itu sebenarnya digunakan untuk kabur awak yang berkhianat dan berganti nama . mengenai air dan 2 tong alkohol , saya yakin , karena tidak ditemukannya alkohol di kapal , Morehouse membuangnya di laut dan mulai mengisi kapal dengan air .

    sekian posting dari saya , kalau menurut Bang Enigma gimana ??
    terus kalau mau menyumbangkan ide tentang kasus ini kemana ??

    ReplyDelete
  170. Kapten Brigss pergi kemana ? Pertanyaan yang akan menjadi misteri ? wkwkwkw..

    ReplyDelete
  171. Mungkin awak kapalnya mabuk karna meminum alkohol tersebut, dan karena takut ketahuan jadinya mereka melemparkan kapten Giggs dan istri dan anaknya kelaut, dan melarikan diri dengan sekoci tersebut

    ReplyDelete
  172. bang, minta dibahas tentang the man in the iron mask dong...terima kasih sebelumnya...

    ReplyDelete
  173. wahh..
    saya pernah main game nya tuh.
    The Mystery of Mary Caleste..
    lumayan serem

    ReplyDelete
  174. izin copy ea bwat di blog sya.......

    ReplyDelete
  175. mas izin COPAs ya buat dokumen dan Group di FB

    ini alamatnya http://www.facebook.com/groups/214706065302190/docs/

    ReplyDelete
  176. coba mempelajari dari kalimat ini

    Kargo berupa 1.701 barel alkhol ditemukan masih dalam keadaan lengkap. Namun ketika muatan itu dibongkar di Genoa, 9 tong barel ditemukan kosong. Tetapi tidak terlihat adanya bekas kebocoran ataupun bau alkohol yang tercium keluar.

    Apakah ada kemungkinan 9 tong barrel yg ditemukan kosong tersebut bukanlah berisi alkohol, melainkan berisi yang lain-nya?

    ReplyDelete
  177. Saya telah menggunakan kemampuan supranatural saya untuk melihat masa lalu.
    Ternyata begini cerita sebenarnya:

    9 tong barel itu kosong dan tak ada bau alkohol yang tercium keluar karena itu memang bukan berisi alkohol melainkan harta kekayaan milik Briggs yang akan dipindahkan ke Genoa untuk memulai kehidupan baru disana. Karena itulah ia membawa serta anak dan istrinya pergi berlayar.
    Harta itu sengaja dimasukkan ke barrel agar tidak disadari oleh awak kapal (ia takut mereka mencurinya).
    Namun itu disadari oleh awak kapal yang kemudian bersekongkol dengan kapten kapal lain (sebut saja Kapten A) yang kemudian berangkat sesaat sebelum Mary Celeste.
    Ditengah perjalanan, awak Mary Celeste membunuh Kapten Briggs serta anak dan istrinya dengan memelintir lehernya saat mereka tidur, sehingga tak tampak darah di kapal.
    Kemudian mereka menyusul Kapten A yang sedang menunggu ditengah laut di koordinat yang telah dijanjikan (itulah kenapa ditemukan coretan perhitungan awak kapal, namun itu tak disadari oleh penyidik kasus).
    Lalu mereka memindahkan harta Briggs ke kapal Kapten A.
    Kemudian 3 jasad itu diikat dengan pemberat dan ditenggelamkan di laut.
    Kemudian sekoci sengaja dilepaskan, kemudi tak dikunci, dan lainnya untuk membuat orang-orang beropini.
    Kapten A kemudian membawa 7 orang itu ke pulau tujuan kapten A secara diam-diam, dan tentunya mereka berbagi harta Briggs.
    7 awak itu memulai kehidupan baru di pulau itu (diluar AS) dengan identitas baru.

    ReplyDelete
  178. Saya tertarik dengan analisis Mas Haryadi tentang Imajinasi Musibah di Laut. Sangat mendekati kasus yang dialami oleh kapal ini dan bisa lebih diterima secara logika.

    Untuk Komen mengenai Klenik diatas saya, Cukup menarik juga. Tapi sayangnya tidak bisa dibuktikan secara akal sehat.

    Bravo

    ReplyDelete
    Replies
    1. https://misterimaryceleste.wordpress.com/jawaban/

      Delete
  179. lumayan msk akal;D syukur aku udh nonton film mary celeste\=D/
    \=D/ seru n seram!!!!

    ReplyDelete